JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kamu berhasil menerima insentif pemerintah berupa saldo DANA Rp700.000 secara gratis yang cair ke dompet elektronik.
Insentif tersebut dihasilkan dari keikutsertaan kamu dalam program Kartu Prakerja. Jika dinyatakan lolos gelombang 71, kamu berhak klaim saldo DANA gratis.
Prakerja sendiri merupakan program pengembangan kompetensi khusus pencari kerja, pekerja terkena PHK, atau pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi.
Selain pekerja, program yang diketuai Kemenko Bidang Perekonomian ini juga berkomitmen mengembangkan kewirausahaan pelaku UMKM.
Cara Cek Kelolosan Prakerja
Prakerja gelombang 71 sudah ditutup pada Senin, 5 Agustus 2024. Mengacu polanya, kelolosan gelombang akan diumumkan dua hari setelah gelombang ditutup.
Setelah dinyatakan lolos gelombang 71, kamu berpeluang besar untuk klaim saldo DANA gratis berupa insentif Prakerja senilai Rp700.000.
Peserta bisa memantau kelolosan gelombang Prakerja melalui situs resminya. Berikut cara mengecek kelolosan Prakerja:
- Buka situs resmi Prakerja di hp atau dekstop.
- Masuk menggunakan akun yang sudah terdaftar.
- Lihat pengumuman pada menu dashboard Prakerja.
Tanda Lolos Prakerja Gelombang 71
Adapun kelolosan gelombang 71 ditandai dengan munculnya tiga video tentang Prakerja yang wajib ditonton peserta melalui menu dashboard.
Di samping itu, kamu akan memperoleh notifikasi email dan SMS berupa ucapan selamat atas kelolos Prakera gelombang 71.
Bila mengacu pola yang sudah ada, kepastian lolos atau tidaknya diumumkan dua hari setelah gelombang ditutup atau Rabu, 7 Agustus 2024.
Cara Klaim Saldo DANA
Jika dinyatakan lolos gelombang, kamu harus mengikuti pelatihan. Penyelenggara akan memberikan modal Rp3,5 juta bagi peserta untuk menyelesaikan pelatihan.