Setelah dinyatakan lolos Prakerja gelombang 70, Anda bisa membeli pelatihan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Anda bisa membeli pelatihan melalui platform digital, yang sudah bekerja sama dengan program kartu Prakerja.
Sebelum membeli pelatihan, pastikan saldo pelatihan sebesar Rp 3,5 juta sudah tersedia. Sehingga Anda bisa melakukan pembelian dalam 15 hari sejak menjadi peserta.
2. Ikuti Pelatihan
Ikuti pelatihan yang sudah dibeli melalui platform digital. Anda wajib menghadiri pelatihan sesuai jadwal yang ditentukan hingga selesai. Sebab, pelatihan ini bersifat personal dan tidak dapat diwakilkan.
3. Beri Rating dan Ulasan
Setelah menyelesaikan pelatihan, Anda dapat memberikan rating dan ulasan jujur di Dashboard Kartu Prakerja.
4. Dapatkan Insentif
Setelah selesai melaksanakan pelatihan, Anda akan menerima insentif sebesar Rp600.000.
Namun, insentif akan cair setelah sertifikat pelatihan muncul di dashboard akun Prakerjamu.
5. Isi Survey
Selanjutnya, dapatkan insentif tambahan sebesar Rp 50 ribu, dengan menyelesaikan survei evaluasi.
Survey ini bakal muncul di dashboard maksimal dua kali. Intensif tambahan yang akan Anda dapatkan sebesar Rp100.000.
Sehingga, saldo insentif yang akan diterima sebesar Rp700.000.
Cara Klaim Insentif jadi Saldo DANA Gratis
Setelah berhasil melalui tahapan tersebut, barulah peserta dapat mencairkan saldo DANA insentif Prakerja.
Berikut cara klaim insentif Prakerja menjadi saldo DANA gratis ke dompet elektronik DANA:
- Buka laman Prakerja.go.id lalu login ke akun Prakerja
- Masuk ke dashboard akun, lalu klik menu 'Rekening/e-wallet'
- Pilih jenis dompet digital yang diinginkan, bisa OVO, GoPay, maupun DANA, lalu klik 'Sambungkan'
- Masukan nomor hp. Pastikan nomor HP yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja merupakan nomor HP e-wallet Anda yang telah memiliki KYC atau e-wallet yang sudah diperbarui (upgrade) atau premium.
- Akan ada kode OTP masuk melalui sms, lalu isi nomor OTP yang diminta.
- Isi security code akun e-wallet lalu Klik sambungkan