BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Keluarga korban memastikan pelaku yang nekat menyabet leher Rizky Zakaria (22) hingga tewas saat mengajak mencuri merupakan teman dan bukanlah kakak kandungnya.
"Itu temannya korban. (Nama pelaku) Ken itu temannya korban, tetangga kampung," ucap Imron, paman korban saat dikonfirmasi, Senin, 5 Agustus 2024.
Imron menegaskan narasi di media massa yang memberitakan pelaku merupakan kakak kandung korban, tidaklah benar. Bahkan, Rizky Zakaria merupakan anak pertama dari 3 bersaudara.
"Gak benar lah, salah lah (kalau ditulis pelaku kakak kandung korban). Almarhum itu anak pertama dari 3 bersaudara," jelasnya.
Imron tak mengetahui secara jelas sosok pelaku yakni Ken. Namun, ia mengetahui orang tua pelaku karena tinggal tak jauh dari rumah korban alias masih satu kampung.
"Untuk namanya aja baru pertama kali denger tapi kalo ortu kenal, bukan kenal sih, tapi karena satu kampung, sering lah dan saya kenal orangnya, untuk orang tuanya," tutup Imron.
Terpisah, Kasie Humas Polres Metro Bekasi, AKP Akhmadi membenarkan pelaku bukanlah kakak kandung korban, melainkan temannya.
"Pelaku itu temannya korban, berinisial K, lahir tahun 1999 warga Bekasi," ucap AKP Akhmadi saat dikonfirmasi.
Ia menyebut, pelaku telah diamankan di Mapolsek Tambun Selatan dan masih dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Sudah diamankan di Polsek Tambun," tutup Akhmadi.
Sebelumnya diberitakan, peristiwa ini terjadi saat pelaku dan korban diduga akan melakukan pencurian di belakang Toko Nurhayati, Jalan Kampung Turi, Desa Sriamur Kabupaten Bekasi, Minggu, 4 Agustus 2024, pukul 03.30 WIB.