JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep mengklaim berani menghadapi Anies Baswedan dan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024.
"Kalau saya pribadi, diminta untuk bisa nanti oleh masyarakat untuk maju ke Pilkada melawan Pak Anies saya berani, melawan Pak Ridwan Kamil juga saya berani," kata Kaesang kepada wartawan di Jakarta Pusat pada Senin, 5 Agustus 2024.
Namun demikian, putra bungsu Presiden Jokowi itu belum dapat memastikan akan maju atau tidak dalam Pilkada Jakarta 2024.
"Ya kalau untuk di Jakarta kita tunggu, kan selama ini ada Pak Anies ya. Ada juga yang terbaru ini Pak Ridwan Kamil," pungkasnya.
Di samping itu, Kaesang menegaskan tidak maju Pilkada Jawa Tengah (Jateng), karena partainya akan merekomendasikan mantan Kapolda Jateng, Ahmad Luthfi.
"Ya yang pasti kalau untuk Jateng, kami dari PSI akan memberikan rekomendasi kami kepada bapak Ahmad Luthfi," tegasnya. (Pandi)
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.