Akhirnya! Bansos Rp400.000 BPNT Per Hari Ini 3 Agustus 2024 Cair di 2 Bank HIMBARA, Simak Selengkapnya di Sini!

Minggu 04 Agu 2024, 03:05 WIB
Ilustrasi BPNT cair (edited by rivero)

Ilustrasi BPNT cair (edited by rivero)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bansos Rp400.000 dari Bantuan Pokok non Tunai (BPNT) cair di 2 bank HIMBARA hari ini, 3 Agustus 2024. Simak berita selengkapnya disini.

BPNT merupakan program gagasan pemerintah untuk membantu meringankan beban ekonomi yang terjadi pada Masyarakat.

Dana bantuan yang akan diberikan kepada KPM oleh BPNT melalui KKS adalah sebesar Rp400.000.

Melalui bank HIMBARA yang sudah diberikan Standing Instruction dari Kementrian Sosial (Kemensos) dana bansos dari BPNT sudah cair per hari ini 3 Agustus 2024.

Dilansir dari channel YouTube Diary Bansos per hari ini 3 Agustus 2024 dua bank HIMBARA yang bekerjasama dengan KKS yakni BRI dan BNI sudah mulai melakukan proses pencairan.

Menyusul KKS BSI yang sudah cair dari tanggal 31 Juli 2024 kemarin, akhirnya KKS BRI dan BNI dicairkan.

Pencairan pada KKS BRI dan BNI dimulai pada pagi hari ini hingga tengah malam nanti. 

Bansos BPNT sangat dinantikan oleh KPM karena manfaatnya. Oleh karena itu, cek berkala KKS Anda agar dapat memanfaatkannya.

Lantas, apa saja tujuan dan manfaat dari bansos BPNT? Simak penjelasan ini.

Tujuan Bansos BPNT

Melansir dari laman kemensos.go.id ini adalah tujuan dari bansos BPNT

1) Mengurangi beban pengeluaran Keluarga
Penerima Manfaat (KPM) dengan
memenuhi sebagian kebutuhan pangan.

Berita Terkait

News Update