Berikut ini besaran bansos PKH 2024 untuk setiap kategori yang perlu Anda ketahui.
- Penyandang disabilitas: Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun
- Lansia: Rp600.000/tahap atau Rp2.400.000/tahun
- Ibu Hamil: Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun
- Balita: Rp750.000/tahap atau Rp3.000.000/tahun
- SD: Rp225.000/tahap atau Rp900.000/tahun
- SMP: Rp375.000/tahap atau Rp1.500.000/tahun
- SMA: Rp500.000/tahap atau Rp2.000.000/tahun
Nominal di atas akan caira mengikuti jadwal yang sudah ditetapkan pemerintah sebagai berikut.
- Tahap 1: Januari, Februari, Maret 2024
- Tahap 2: April, Mei, Juni 2024
- Tahap 3: Juli, Agustus, September 2024
- Tahap 4: Oktober, November, Desember 2024
Bagi yang ingin mendapatkan bansos PKH 2024 atau di tahun depan, silakan mendaftar secara online di Aplikasi Cek Bansos atau langsung mendatangi desa/keluarahan setempat.
Pastikan Anda telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Kemensos RI.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.