JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Manchester United membidik Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui dari Bayern Munchen. Keduanya ditawarkan kontrak lima tahun.
Setelah mendatangkan Leny Yoro, kesebelasan Setan Merah rupanya belum berhenti merombak lini pertahanan mereka jelang musim kompetisi 2024-2025 dimulai.
Kini, Manchester United berupaya menggaet duo bek Munchen, De Ligt dan Mazraoui dengan menawarkan kontrak lima tahun plus opsi perpanjangan 12 bulan.
"Persyaratan pribadi De Ligt dan Mazraoui sudah berlaku kontrak lima tahun, mencakup opsi perpanjangan 12 bulan," tulis The Athletic, Jumat, 3 Agustus 2024.
Akan tetapi, laporan tersebut tidak menyebutkan nilai tawaran yang diajukan The Red Devils untuk kedua pemain itu.
Hanya saja, manajemen Die Roten menginginkan harga lebih tinggi. Negosiasi antara Manchester United dan Munchen pun masih berlangsung hingga sekarang.
The Athletic melaporkan, De Ligt dan Mazraoui memang tidak masuk rencana pelatih Munchen, Vincent Kompany musim depan.
Keduanya mendapatkan informasi tersebut saat bursa transfer dibuka. Munchen kemudian berkomitmen membantu proses kepindahan kedua pemainnya itu ke klub baru.
Sebagai bagian perombakan lini belakang, Manchester United (MU) mempertimbangkan untuk melepas Aaron Wan-Bissaka (AWB).
Menurut laporan, West Ham United tertarik untuk mendatangkan fullback kanan asal Inggris tersebut pada bursa transfer musim panas ini.
"Pemain baru Leny Yoro awal pekan ini absen tiga bulan karena cedera kaki, sedangkan West Ham United berupaya mengontrak Aaron Wan-Bissaka," demikian laporan itu.