Selamat, Anda Berhasil Cairkan Saldo DANA Rp700.000 dari Kartu Prakerja ke Dompet Elektronik, Begini Cara Klaimnya!

Jumat 02 Agu 2024, 12:46 WIB
Saldo dana gratis Rp700.000 berhasil Anda klaim dari kartu prakerja ke dompet elektronik. (Freepik/Prakerja/Neni Nuraeni)

Saldo dana gratis Rp700.000 berhasil Anda klaim dari kartu prakerja ke dompet elektronik. (Freepik/Prakerja/Neni Nuraeni)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, Anda berhasil cairkan saldo DANA Rp700.000 dari Kartu Prakerja ke dompet elektronik. Begini cara mudah klaim insentifnya.

Kartu Prakerja merupakan salah satu inisiasi dari pemerintah yang diprakarsai oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko) dan prakerja.go.id sebagai penyelenggara.

Program berpotensial ini telah sampai pada gelombang 70 dan memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mendapatkan pelatihan online gratis serta insentif berupa saldo DANA.

Adapun target yang dituju oleh pemerintah melalui Kartu Prakerja adalah masyarakat yang termasuk dalam golongan pencari kerja, karyawan atau buruh yang terkena program PHK serta pelaku usaha menengah dan kecil.

Bagi Anda yang telah mendaftar dan dinyatakan lolos dalam tahap verifikasi berhak mendapatkan saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 Yang langsung masuk ke dompet elektronik.

Cara Cairkan Saldo DANA Kartu Prakerja

Berikut ini cara mudah yang bisa dilakukan untuk proses pencairan saldo DANA Kartu Prakerja.

  • Buka laman Prakerja.go.id
  • Masukkan akun Anda yang telah terdaftar pada program Kartu Prakerja
  • Klik menu 'Dasboard' lalu pilih 'akun atau dompet elektronik'
  • Selanjutnya, tekan 'sambungkan'
  • Verifikasi atau sinkronisasikan nomor hp yang terhubung pada dompet elektronik dan akun Prakerja
  • Isi kode OTP yang telah diterima lewat SMS
  • Masukkan kode atau pin dompet elektronik, lalu sambungkan

Cara Cek Penerima Kartu Prakerja

Untuk mengetahui apakah Anda termasuk dalam peserta yang berhak menerima bantuan pelatihan online serta insentif gratisnya dari pemerintah dapat mengikuti cara berikut ini.

  • Buka laman resmi prakerja.go.id
  • Klik 'masuk', lalu login menggunakan akun yang didaftarkan
  • Jika sudah masuk, Anda bisa melihat apakah termasuk peserta yang lolos atau tidak
  • Jika dinyatakan lolos, akan terdapat 3 video seputar program kartu prakerja
  • Saksikan seluruh video tersebut untuk mendapatkan nomor kepesertaan.

Anda dapat melakukan pengecekan secara mandiri melalui HP pintar atau perangkat elektronik lainnya secara online.

Besaran Nominal Saldo DANA Kartu Prakerja

Saldo dana gratis Rp700.000 merupakan dana insentif yang diberikan kepada peserta karena telah memenuhi program pelatihan online pada Kartu Prakerja.

Namun secara keseluruhan Kemenko memberikan dana sebesar Rp4.200.000 yang dapat digunakan berdasarkan beberapa segmentasi yang telah ditentukan. Berikut ini adalah rincian lengkapnya.

  • Rp3.500.000: Khusus untuk pembelian program pelatihan yang disediakan oleh penyelenggara
  • Rp600.000: Insentif telah mengikuti program pelatihan prakerja dengan baik
  • Rp100.000: Insentif karena telah melakukan pengisian survei pelayanan sebanyak dua kali

Manfaatkan saldo DANA gratis dari program kartu pra kerja ini dengan sebaik mungkin untuk memenuhi kebutuhan serta modal masa depan yang lebih baik.

Berita Terkait
News Update