Sayangnya, tidak ada akses langsung untuk masyarakat umum ke sistem SIKS-NG.
Data penerima bansos biasanya diakses melalui pemerintah daerah, kelurahan, atau desa.
Petugas setempat akan memiliki akses untuk mengecek data penerima bansos dan memberikan informasi kepada masyarakat.
Alternatifnya bagi masyarakat umum yang ingin melihat status pencairan bansos bisa akses melalui cekbansos.kemensos.go.id.
Anda bisa menggunakan data KTP, yakni alamat dan nama lengkap atau Nomor Induk Kependudukan (NIK) untuk mengecek status KPM bansosnya.