JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar yang ditunggu-tunggu, akhirnya pencairan dana bansos PKH Juli-Agustus melallui Bank Himbara KKS BNI dimulai.
Dana bansos PKH (Program Keluarga Harapan) adalah salah satu program bantuan sosial yang diluncurkan oleh pemerintah Indonesia.
Program ini brtujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama keluarga miskin.
Sebelumnya bantuan sosial yang sudah cair adalah KKS dari dua Bank Himbara BRI dan BSI.
Sedangkan Bank BNI dan Mandiri belum ada tanda-tanda pencairan. Namun, seperti kabar gembira yang disampaikan channel Youtube Diary Bansos.
Pencairan KKS BNI sudah bisa dimulai, penerima bansos yang memiliki kartu KKS BNI disarankan untuk melakukan pengecekan kartunya secara berkala mulai hari ini.
Kabar ini tentunya ditunggu-tunggu karena pemilik KKS BNI total jumlahnya paling banyak dibandingkan Bank lainnya.
Pencairan bansos KKS BNI ini menjadi yang ketiga cair setelah bansos yang cair diawali dengan Bank BSI dan BRI yang cair pada akhir juli kemarin.
Pengecekan bisa dilakukan melalui mesin ATM atau agen Bank terdekat di daerah Anda.
Jika saat dicek belum ada saldo yang masuk, itu wajar karena pencairan memang belum menyeluruh.
Nominal dana bansos yang cair pada tahap ini berbeda-beda tergantung kriteria penerimanya.