JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat bagi keluarga penerima manfaat (KPM) yang berada di wilayah Provinsi Aceh. Pasalnya bantuan sosial program keluarga harapan (PKH) sudah resmi dicairkan.
Kabar menggembirakan ini telah dinantikan oleh KPM sejak diumumkannya penetapan periode penyaluran bansos PKH oleh Kementerian Sosial (Kemensos)
Bansos PKH yang cair melalui Bank Syariah Indonesia atau Bank BSI Ini untuk periode Juli - Agustus 2024.
Besaran saldo dana bantuan PKH ini ditentukan oleh komponen penerima manfaat yang ditetapkan oleh Kemensos, mulai dari ibu hamil, balita, lansia, penyandang disabilitas sampai anak sekolah dari tingkat dasar hingga menengah.
Kendati demikian, KPM PKH yang memegang rekening kartu keluarga sejahtera (KKS) Bank BSI, sudah bisa mengambil saldo dana bansos PKH hari ini.
Pencairan Bansos PKH 2024
Penyaluran bansos PKH untuk periode Juli - Agustus ini, diketahui telah dibagikan kepada KPM pada siang hari tadi Selasa, 30 Juli 2024.
Hal ini diketahui dari unggahan KPM yang ada di Provinsi Aceh dan membagikan struk penarikan dana bantuan PKH yang telah dibagikan oleh bank penyalur.
Mengutip dari kanal YouTube Diary Bansos, disebutkan jika penyaluran bansos PKH ini untuk periode Juli - Agustus dan yang pertama kali menyalurkan bantuan ialah Bank BSI untuk Provinsi Aceh.
Kemudian untuk KPM yang memegang rekening KKS bank lain seperti Bank BRI, Mandiri dan BNI jangan khawatir, sebab dipastikan penyaluran bantuan akan dilakukan dalam waktu dekat.
Biasanya setelah ada bank penyalur yang mencairkan dana bantuan, bank lainnya akan turut serta mencairkan saldo dana PKH kepada KPM.
Lebih lanjut pencairan bantuan ini akan dilakukan secara bertahap. Alhasil, pembagian tidak langsung diberikan dalam satu hari.