JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Khoirudin merespon soal rapat paripurna yang sepi menjelang akhir periode.
Menurut dia, sepinya rapat paripurna belakangan ini diduga dikarenakan kesibukan masing-masing anggota dewan.
"Mungkin ada kesibukan lain. Di antaranya juga sedang kunjungan kerja ke luar negeri," kata Khoirudin kepada wartawan, Senin, 29 Juli 2024.
Saat disinggung apakah sepinya rapat paripurna dikarenakan menjelang akhir periode anggota DPRD, Khoirudin menepis hal tersebut.
"Saya belum dapat indikasi itu. Mungkin ada kesibukan lain, barangkali. Selama ini juga begitu. Tidak maksimal," tukasnya.
Khoirudin menegaskan akan menegur anggota dewan soal rapat paripurna yang belakangan sepi dihadiri ini. "Ya, ke depan kita disiplinkan," katanya.
Seperti pada rapat paripurna dengan agenda penyampaian Pj Gubernur atas pandangan umum fraksi terhadap Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD (P2APBD) Tahun Anggaran 2023, rapat tampak sepi.
Hanya ada beberapa anggota dewan yang menghadiri rapat. Bahkan peserta rapat juga tidak terlalu ramai.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI