Sudah Kaya Raya, Ternyata Segini Gaji Impian Seorang Prilly Latuconsina yang Bikin Netizen Syok

Minggu 28 Jul 2024, 17:46 WIB
Sudah Kaya Raya, Ternyata Segini Gaji Impian Seorang Prilly Latuconsina yang Bikin Netizen Syok (instagram/@prillylatuconsina96)

Sudah Kaya Raya, Ternyata Segini Gaji Impian Seorang Prilly Latuconsina yang Bikin Netizen Syok (instagram/@prillylatuconsina96)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Prilly Latuconsina bisa disebut sebagai salah satu artis muda multitalenta yang sukses di usia muda.

Prilly Latunconsina memulai karier sejak tahun 2009 dengan muncul di program televisi Si Bolang dan menjadi presenter di acara Koki Cilik, Prilly Latuconsina.

Namun nama Prilly Latuconsina mulai dikenal masyarakat ketika ia memerankan tokoh Sisi di sinetron Ganteng Ganteng Serigala (GGS) bersama Aliando Syarief, Jessica Mila, Ricky Harun, dan lainnya.

Selain menjadi artis, Prilly Latuconsina juga kerap menjadi presenter, narasumber, dosen, penulis, hingga berbagai bisnis sukses.

Maka tidak heran di usianya yang ke 24, sang artis sudah bisa membangun rumah mewah seharga Rp 20 miliar di kawasan Tangerang.

Namun wanita bernama lengkap Prilly Mahatei Latuconsina itu tampaknya masih belum puas dengan pencapaiannya sehingga masih terus bekerja sampai sekarang.

Bahkan Prilly ngaku ingin mempunyai penghasilan per bulan sampai Rp 1 miliar. Seperti apa? Simak ulasan lengkapnya di sini!

Kala hadir di podcast Cretivox, Prilly sempat ditanya soal gaji atau penghasilan impiannya.

“Berapa gaji impian lo?” tanya host kepada Prilly seperti dikutip Poskota melalui akun TikTok @cretivox pada Minggu, 28 Juli 2024.

Mendengar pertanyaan itu, Prilly sempat bingung karena kini ia di posisi menggaji orang lain.

“Gaji impian gue? Karena saya pengusaha ya, jadi gaji saya tuh, saya ngegaji orang,” ucapnya.

Lebih lanjut, artis berusia 26 tahun itu awalnya takut mengucapkan gaji impiannya karena takut dikira terlalu tinggi.

“Nanti kalo ketinggian, orang lagi pada ini lagi ‘Takut ah, mimpinya gede banget’ gitu. Manifesting ya?” katanya sambil tertawa.

Setelah dipikir-pikir, ternyata seorang Prilly ingin gaji nya mencapai Rp 1 miliar per bulan.

“Sebulan, mimpi aku, aku dapet uang se M lah (1 miliar) lah,” ungkapnya.

“1 miliar sebulan, seandainya udah kecapai nih, walaupun memang udah ya, hahahaha,” sindir sang host ke Prilly menandakan bahwa sang artis sudah bisa mendapatkan penghasilan Rp 1 miliar per bulan.

Sontak saja unggahan dari akun TikTok @cretivox itu mendapatkan berbagai komentar dari netizen.

 

Berita Terkait
News Update