JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - NIK KTP Anda sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terdata resmi terima saldo dana gratis Rp2.400.000 dari program bansos BPNT 2024. Segera cek daftar penerima bantuan bulan Juli di sini.
Pemerintah memastikan penyaluran bansos kepada KPM melalui program BPNT alokasi Juli 2024 ini berjalan dengan lancar, hal tersebut menjadi bagian untuk mengurangi kesulitan masyarakat dalam mengatasi masalah perekonomian.
KPM yang telah terdata sebagai penerima bantuan harus memastikan lagi apakah data mereka aktif untuk mendapatkan saldo dana dari pemerintah. Proses pengecekan bisa dilakukan secara online melalui situs dan aplikasi Kemensos.
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) telah memasuki tahap 4 untuk periode penyaluran bulan Juli dan Agustus 2024. Bantuan diberikan kepada KPM setiap dua bulan sekali dengan total nominal Rp400.000 tiap KPM.
Dari pencairan bansos BPNT tentunya berdampak kepada kebutuhan masyarakat yang lebih terjamin dan mampu memberikan dampak yang positif kepada kesejahteraan masyarakat.
Pastikan untuk selalu mengecek status data sebagai penerima bantuan dari BPNT menggunakan langkah-langkah sebagai berikut.
- Buka situs kemensos.go.id
- Isi alamat lengkap KPM dan ikuti petunjuknya
- Masukkan nama sesuai dengan NIK KTP yang terdata
- Terakhir, “Cari Data” untuk mengecek pencairan status penerima bansos
Bantuan BPNT bisa diterima oleh semua masyarakat dengan beberapa persyaratan yang telah ditentukan, hal ini bertujuan agar bantuan yang diberikan tepat sasaran dan tidak disalahgunakan.
KPM yang terdaftar adalah Warga Negara Indonesia (WNI) yang bisa dibuktikan dengan menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP), selain itu harus terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), dan bukan sebagai ASN, TNI/Polri, dan pegawain BUMN/BUMD dan penerima bansos lainnya.
Proses pencairann saldo dana bagi NIK KTP KPM yang telah terdata secara resmi dapat memberikan manfaat serta meningkatkan kesejahteraan keluarga yang terdaftar.
Silahkan untuk selalu memverifikasi status daftar penerima manfaat melalui pltaform online yang telah difasilitasi pemerintah.