5 Weton yang Memiliki Khodam Kuat Menurut Primbon Jawa, Jumat Pon Ditakdirkan Menjadi Indigo

Sabtu 27 Jul 2024, 00:12 WIB
Sara Wijayanto, aktris yang juga seorang indigo. (Instagram/@sarawijayanto)

Sara Wijayanto, aktris yang juga seorang indigo. (Instagram/@sarawijayanto)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bagi masyarakat Jawa, weton dan khodam merupakan budaya dan identitas spiritual yang masih lestari hingga saat ini.

Meski demikian, kepercayaan terhadap weton ini dianggap sudah kuno oleh masyarakat modern pada umumnya. 

Hal yang paling dianggap menonjol adalah kepercayaan terhadap weton dan khodam ini seringkali dikaitkan dengan hal yang berbau mistis. 

Namun, sebagai warisan budaya, weton dan khodam ini masih dijadikan patokan untuk menentukan karakter seseorang. 

Dalam sejumlah literasi kitab-kitab Jawa Kuno, weton dan khodam dianggap memiliki keterkaitan yang cukup erat. Sebab, khodam atau makhluk gaib ini dipercaya akan mendampingi seseorang berdasarkan wetonnya. 

Pada artikel ini, Poskota akan membahas weton-weton yang diyakini memiliki khodam kuat. Apa saja weton-weton tersebut?

Apa Itu Weton?

Weton merupakan gabungan antara tujuh hari dalam seminggu (Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, Minggu) dan lima pasaran Jawa (Legi, Pahing, Pon, Wage, Kliwon). 

Kombinasi ini menghasilkan 35 weton yang masing-masing memiliki karakteristik unik dan dipercaya mempengaruhi nasib seseorang.

Khodam dalam Kepercayaan Jawa

Khodam adalah makhluk gaib yang diyakini dapat memberikan perlindungan, kekuatan, dan kebijaksanaan kepada orang yang didampinginya. 

Keberadaan khodam ini biasanya ditentukan oleh weton seseorang, dan beberapa weton dipercaya memiliki khodam yang sangat kuat.

Weton dengan Khodam Kuat

1. Senin Kliwon

Seseorang yang lahir pada Senin Kliwon diyakini memiliki khodam yang kuat dalam hal perlindungan dan kebijaksanaan. 

Orang dengan weton ini sering dianggap memiliki intuisi yang tajam dan kemampuan spiritual yang tinggi.

Karakter utamanya yaitu tenang, bijaksana, dan sering menjadi tempat curhat orang lain.

2. Selasa Wage

Khodam yang mendampingi weton ini dianggap kuat dalam hal keberanian dan kekuatan fisik. 

Mereka sering kali memiliki aura yang menakutkan bagi lawan.

Karakteristik seseorang yang lahir pada Selasa Wage yaitu pemberani, tegas, dan memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi.

3. Rabu Legi

Khodam pada weton ini dipercaya kuat dalam hal perlindungan dan rejeki. Orang dengan weton ini sering kali beruntung dalam hal keuangan.

Biasanya, weton seseorang yang lahir di hari ini memiliki karakter cerdas dan pandai bergaul. 

4. Kamis Pahing

Seseorang yang terlahir pada hari Kamis Pahing diyakini memiliki khodam yang kuat dalam hal kebijaksanaan dan keberuntungan. 

Mereka sering dianggap sebagai pemikir yang dalam dan bijaksana.

Bijaksana, reflektif, dan memiliki wawasan luas, menjadi karakter yang cukup terlihat pada seseorang yang memiliki weton ini. 

5. Jumat Pon

Hari Jumat dianggap hari yang sakral bagi masyarakat Jawa. Oleh sebab itu, orang yang lahir di hari Jumar Pon dianggap sangat kuat dalam hal perlindungan spiritual. 

Mereka sering kali memiliki kemampuan untuk merasakan hal-hal gaib. Bahkan, beberapa orang yang lahir pada weton ini ditakdirkan menjadi seorang indigo. 

Peka dan memiliki intuisi yang kuat menjadi karakter paling menonjol seseorang yang terlahir di Jumat Pon. 

Itulah beberapa weton yang memiliki khodam tinggi. Apakah kalian termasuk seseorang yang lahir pada weton-weton di atas? 

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.


 

Berita Terkait

News Update