TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Sebuah video yang memperlihatkan penolakan dan larangan ibadah umat Kristiani di Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang viral di media sosial.
Dalam video viral tersebut memperlihatkan sekelompok warga yang didominasi oleh bapak-bapak di Kecamatan Teluknaga, menolak kehadiran jemaat Kristiani, dengan mengatasnamakan agama Islam.
Bahkan, salah satu pria berbaju putih dan mengenakan peci dalam video tersebut sangat geram dengan keberadaan jemaat Kristen. Pria itu tampak melakukan tindakan intoleransi dengan melarang adanya kegiatan peribadatan umat kristiani.
"Mengadakannya (ibadah umat Kristiani) di mayoritas agama Islam. Di sini Islam semua," katanya dalam rekaman video viral tersebut.
Saat di konfirmasi, Kapolsek Teluknaga, AKP Wahyu Hidayat mengatakan kejadian dalam video viral tersebut terjadi sekitar tiga hingga empat bulan lalu.
Menurutnya, kejadian tersebut hanya salah paham antar kedua belah pihak.
"Hanya missed komunikasi saja. Sudah sekitar 3 sampai 4 bulan lalu kejadiannya," katanya Rabu, 24 Juli 2024.
Saat ini, lanjut Wahyu, polisi masih melakukan pencarian terhadap penyebar video tersebut.
"Kondisi kedua belah pihak sudah aman. Sekarang kami lagi cari yang upload pertama kali. Mau ditanyakan maksudnya apa upload begitu," pungkasnya. (veronica prasetio)