Pemerintah juga memberikan bantuan kepada lima golongan KPM lainnya dengan nominal yang berbeda sesuai dengan kebutuhan yang ada.
Berikut Nominal Uang Tunai Bansos PKH 2024
- Ibu hamil/nifas dan anak usia dini/balita: Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 setahun.
- Lansia dan penyandang disabilitas: Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 setahun.
- Anak sekolah SD: Rp225.000 per tahap atau Rp900.000 setahun.
- Anak sekolah SMP: Rp375.000 per tahap atau Rp1.500.000 setahun.
- Anak sekolah SMA: Rp500.000 per tahap atau Rp2.000.000 setahun.
Penerima juga bisa melakukan pengecekan terkait status penerimaan melalui website Kemensos RI agar mengetahui tahapan pencairan.
Berikut Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2024
- Buka cekbansos.kemensos.go.id di browser web Anda.
- Isi detail Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan Anda.
- Masukkan nama Penerima Manfaat sesuai dengan KTP.
- Ketikkan kode yang muncul di kotak kode.
- Klik "CARI DATA" untuk melihat informasi Anda.
Berikut Tahapan Pencairan Bansos PKH 2024
- Tahap pertama cair pada bulan Januari hingga Maret 2024.
- Tahap kedua cair pada bulan April hingga Juni 2024.
- Tahap ketiga cair pada bulan Juli hingga September 2024.
- Tahap keempat cair pada bulan Oktober hingga Desember 2024.
Jika mengaca dari tahap kedua lalu, pencairan dilakukan oleh pemerintah pada kuartal bulan kedua periode pencairan.
Diprediksi pencairan akan dilakukan pada Agustus 2024 sama seperti tahapan sebelumnya.
Sekian informasi terkait bansos PKH Rp600.000 yang diberikan oleh pemerintah via Bank Himbara.