JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Anak sekolah mulai dari SD, SMP, hingga SMA segera klaim saldo dana gratis senilai Rp1.800.000 dari pemerintah bulan Juli 2024. Catat NISN sekarang dan periksa dengan cara ini.
Nomor Induk Siswa Nasional alias NISN bukan hanya digunakan untuk keperluan sekolah. Melainkan bisa untuk memeriksa bantuan sosial (bansos) yang didapatkan.
Salah satu bansos untuk anak sekolah dari pemerintah yang saat ini aktiv adalah Program Indonesia Pintar (PIP).
Dilnasir melalui situs resmi, PIP adalah bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan.
Berbeda dengan bantuan sosial (bansos) PKH yang disalurkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos), PIP ini disalurkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud).
Penyaluran data bantuan PIP akan dilakukan kepada seluruh siswa Indonesia yang sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Pencairan dana PIP akan masuk ke rekening bank BNI dan BRI.
Jadwal Pencairan Dana Bantuan PIP 2024
Pencairan PIP Termin 1: Januari, Februari, Maret, dan April 2024
Pencairan PIP Termin 2: Mei, Juni, Juli, dan Agustus 2024 (sedang berlangsung)
Pencairan PIP Termin 3: September, Oktober, November, dan Desember (akan datang)
Cara Cek Penerima Dana Bantuan PIP 2024
1. Buka situs resmi PIP di pip.kemdikbud.go.id
2. Scroll ke bawah dan cari menu ‘Cari Penerima PIP’
3. Masukkan NISN dan NIK siswa dengan benar
4. Ketik hasil perhitungan yang disediakan
5. Klik ‘Cek Penerima PIP’
6. Sistem akan mencari nama penerima. Selain itu, sistem juga akan memberitahu jika dana PIP telah cair.
Besaran Dana Bantuan PIP 2024
Siswa SD/SDLB/Paket A akan menerima bantuan sebesar Rp450.000 per tahun
SMP/SMPLB/Paket B akan menerima bantuan dana sebesar Rp750.000 pertahun
SMA/SMK/Paket C akan menerima bantuan dana sebesar Rp1.800.000 per tahun
Bantuan akan diberikan dalam bentuk uang tunai sehingga bisa digunakan untuk membeli kebutuhan untuk sekolah.