JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Perbandingan motor matic Honda ADV 160 dan Yamaha Nmax 155 bisa menjadi acuan kamu untuk mengetahui mana yang cocok untuk dipilih.
Meskipun Yamaha Nmax 155 bukan skutik bergaya Adventure seperti Honda ADV 160, tetapi tidak ada salahnya untuk membandingkan kedua motor ini.
Apabila kamu ingin mengukur skutik mana yang paling worth it untuk dibeli, simak informasi perbandingan keduanya dalam artikel ini.
Melansir dari kanal YouTube BW EVANS, inilah perbandingan spesifikasi motor matic Honda ADV 160 dan Yamaha Nmax 155.
Desain
Kedua skutik ini memiliki konsep desain yang berbeda, tetapi masih ada bagian-bagian yang tampak serupa jika dilihat secara kasat mata.
Honda ADV 160 mengusung skutik bergaya adventure dengan desain bodi yang tajam, modern, dan agresif. Sementara, Yamaha Nmax 155 lebih menonjolkan gaya elegan, futuristik, dan mewah.
Fitur
Soal fitur, masing-masing dari kedua motor matic gambot ini sudah dilengkapi dengan lampu depan dan belakang LED yang memberikan pencahayaan terang.
Hanya saja, Honda ADV 160 sudah menggunakan lampu sein LED. Berbeda dengan rivalnya, masih menggunakan lampu sein dengan bohlam konvensional.
Kemudian, keduanya juga sudah dilengkapi dengan lampu hazard untuk keamanan tambahan selama di perjalanan dan adanya panel instrumen digital.
Namun, Honda ADV 160 memiliki kelebihan lain yakni memiliki fitur emergency stop signal (ESS) yang memberikan peringatan kepada pengendara di belakang saat melakukan pengereman mendadak.
Untuk keamanannya, Honda ADV 160 masih menggunakan sistem rem ABS dengan single channel yang memberikan stabilitas lebih baik pada roda depan.
Adapun Yamaha Nmax 155 sudah menggunakan sistem rem ABS dual channel yang memberikan stabilitas pengereman lebih baik pada kedua rodanya.
Tak hanya itu, produk Yamaha tersebut juga telah dilengkapi fitur konektifitas berupa aplikasi Y-Connect. Sementara Honda ADV 160 belum memiliki fitur konektifitas serupa.
Honda ADV 160 memiiki kapasitas tangki bensin mencapai 8,1 liter, sedangkan Yamaha Nmax 155 berkapasitas 7,1 liter.
Selain itu, ketersediaan ruang penyimpanan bagasi bawah jok Honda ADV 160 juga lebih luas dibandingkan dengan Yamaha Nmax 155.
Mesin
Honda ADV 160 menggunakan mesin 4 tak SOHC 4 klep berpendingin cairan yang berkapasitas 156,9 cc.
Dari mesin tersebut, kendaraan ini mampu menghasilkan daya 16 PS atau 11,8 kw pada 8500 rpm dan torsi puncak 14,7 Nm pada 6500 rpm.
Untuk Yamaha Nmax 155, mesin yang digunakan yaitu 4 ta SOCH 4 klep berpendingin cairan dengan dukungan teknologi VVA dan berkapasitas 155 cc.
Mesin tersebut mampu menghasilkan daya maksimum 15.3 PS atau 11,3 kW pada 8000 rpm dan torsi maksimal 13,9 Nm pada 6500 rpm.
Harga
Berbicara soal harga, Honda ADV 160 tipe standar dijual sekitar Rp36 jutaan. Sementara Yamaha Nmax 155 tipe standar dibanderol mulai Rp31 juta OTR Jakarta.
Adapun untuk wilayah lain, harga kedua motor matic ini dapat bervariatif.
Setelah mengetahui perbandingan spesifikasi hingga harganya, semua pilihan tergantung pada kebutuhan masing-masing konsumen. Jadi, mana yang Anda sukai?
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.