Heboh! Aliran Sungai di Depok Diubah Jadi Garasi Mobil, Netizen Pertanyakan Izin

Senin 22 Jul 2024, 14:25 WIB
Kabar heboh dating lagi dari Depok, di mana aliran sungai yang seharusnya menjadi bagian dari sistem drainase alami kini diubah menjadi garasi mobil. (Foto: Instagram/@infojawabarat)

Kabar heboh dating lagi dari Depok, di mana aliran sungai yang seharusnya menjadi bagian dari sistem drainase alami kini diubah menjadi garasi mobil. (Foto: Instagram/@infojawabarat)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar heboh datang lagi dari Depok, di mana aliran sungai yang seharusnya menjadi bagian dari sistem drainase alami kini diubah menjadi garasi mobil. 

Kejadian tersebut viral di media sosial setelah diunggah oleh Yulius Heriyanto di media sosial dan kemudian diposting kembali oleh akun @infojawabarat.

Dalam foto yang beredar, tampak beberapa warga sedang sibuk melakukan proses pengecoran di atas aliran sungai untuk dijadikan tempat garasi mobil.

Kemudian, foto lainnya menunjukkan hasil akhir dari pengecoran tersebut, dengan sebuah mobil terparkir di atasnya yang menggunakan tutup atau cover. 

Lantas, aksi tersebut menimbulkan reaksi keras dari berbagai pihak, karena tindakan ini jelas melanggar peraturan daerah (Perda) yang mengatur penggunaan dan pengelolaan ruang publik.

Netizen di media sosial pun tidak tinggal diam. Banyak dari mereka mengekspresikan kemarahannya terhadap tindakan tersebut.

"Yang punya mobil, gak punya garasi. Lebih baik nyewa lahan orang aja, kalau seperti itu selain bahaya, ya ilegal juga." tulis salah satu netizen yang dilansir Poskota, pada Senin, 22 Juli 2024.

Netizen lainnya menegaskan bahwa tindakan tersebut tidak hanya melanggar hukum tetapi berpotensi menimbulkan risiko lingkungan.

"Mendadak banjir dadakan alias flash flood gara-gara curah hujan gede, masalah baru datang akibat ada struktur itu," ungkap netizen lainnya yang meninggalkan jejak di kolom komentar.

Tak sedikit juga yang meminta pemerintah daerah (Pemda) dan dinas terkait untuk segera turun tangan  menyelidiki kasus ini dan mengambil tindakan yang diperlukan. 

Berita Terkait
News Update