Head To Head dan Link Live Streaming Persib Bandung Vs Borneo FC: Duel 2 Tim Penuh Gengsi

Senin 22 Jul 2024, 15:42 WIB
Persib Bandung akan melawan Borneo FC dalam turnamen Piala Presiden 2024, Senin 22 juli 2024. (@nickkuipers)

Persib Bandung akan melawan Borneo FC dalam turnamen Piala Presiden 2024, Senin 22 juli 2024. (@nickkuipers)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Selain disiarkan secara langsung di Indosiar, pecinta sepak bola juga bisa menonton live streaming laga Persib Bandung melawan Borneo FC yang berlaga di turnamen Piala Presiden 2024, Senin 22 Juli 2024 pukul 19.30 WIB. Link tertra di akhir artikel.

Dalam pertandingan nanti, kedua Grup A Piala Presiden 2024 ini akan menjanjikan duel dua tim bergengsi, yang pada musim sebelumnya berada di posisi pemuncak klasemen.

Catatan prestasi kedua tim juga memukau. Persib Bandung merupakan juara BRI Liga 1 2023/2024, dan Borneo FC adalah pemenang reguler series.

Sebelumnya, Persib Bandung membuka Piala Presiden 2024 dengan meraih kemenangan 2-0 melawan PSM Makassar. Pada match day pertamanya, Borneo FC juga menang 2-0 melawan Persis Solo.

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC

Hingga kini, Persib Bandung tercatat memiliki catatan bagus saat bertanding melawan Borneo FC. Pada tiga pertemuan terakhir termasuk dua kali pada musim 2023/2024, Persib Bandung tak pernah kalah.

Melihat head-to-head atau sejarah pertemuan terakhir pertandingan antara Persib Bandung vs Borneo FC, Maung Bandung mengantongi dua kali menang dan sekali imbang.

Kedua tim memiliki komposisi pemain dan rekor pemain yang cukup seimbang, karena menghasilkan beberapa hasil imbang dan kemenangan yang bergantian.

1. Persib Bandung vs Borneo FC

Dalam kompetisi Liga 1 pada 28 Februari 2024, Persib Bandung meraih hasil imbang 1 - 1 saat melawan Borneo FC. Gol Persib Bandung dicetak Ciro Alves, sementara gol Borneo FC dicetak oleh Stefano Lilipaly.

2. Borneo FC vs Persib Bandung

Masih di Liga 1 pada 6 September 2023, Borneo FC berhasil mengalahkan Perib Bandung dengan hasil akhir 2 – 1.

Gol-gol dari Borneo FC dicetak oleh Matheus Pato dan Jonathan Bustos. Sementara itu, gol tunggal Persib Bandung dicetak oleh David da Silva.

3. Borneo FC vs Persib Bandung

Pada 23 Februari 2023 dalam kompetisi Liga 1, Borneo FC Kembali mengalahkan Persib Bandung dengan jumlah gol yang cukup banyak, yakni 4 – 2.

Gol dari Borneo FC dicetak oleh Matheus Pato, Stefano Lilipaly (2 gol), dan Sultan Samma. Dan gol Persib Bandung dicetak oleh Ciro Alves dan Ezra Walian.

4. Persib Bandung vs Borneo FC

Dalam kompetisi Liga 1 pada 24 September 2022, Persib Bandung meraih hasil imbang 2 - 2 saat menjamu Borneo FC.

Gol-gol Persib Bandung dicetak oleh David da Silva dan Marc Klok. Dan untuk tambahan gol bagi Borneo FC dicetak oleh Jonathan Bustos dan Kei Hirose.

5. Persib Bandung vs Borneo FC

Persib Bandung mencatatkan clean sheet dalam pertandingan Liga 1 yang digelar pada 18 April 2022. Maung Bandung menang 3 - 0 atas Pesut Etam.

Persib Bandung menang dengan skor telak yang dicetak oleh Wander Luiz, Mohammed Rashid, dan Febri Hariyadi.

Jika tidak dapat menonton langsung di stadion, pecinta sepak bola dapat menonton live streaming Persib Bandung melawan Borneo FC dengan KLIK TAUTAN INI.

Berita Terkait
News Update