Masih Banyak Kekurangan, Bojan Hodak Tak Mau Puas Persib Bandung Menang 2-0 Lawan PSM di Piala Presiden 2024

Sabtu 20 Jul 2024, 13:40 WIB
Persib Bandung masih banyak kekurangan, begini kata Bojan Hodak. (persib.co.id)

Persib Bandung masih banyak kekurangan, begini kata Bojan Hodak. (persib.co.id)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menyebut tim Persib Bandung masih banyak kekurangan meski berhasil menang 2-0 lawan PSM di Piala Presiden. 

Persib Bandung baru saja menyelesaikan pertandingan pertama di babak grup Piala Presiden 2024 melawan PSM pada Jumat, 19 Juli 2024 sore kemarin. 

Pertandingan ini berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Persib Bandung dari hasil gol Ciro Alves dan gol bunuh diri bek PSM di babak pertama. 

Pada babak kedua tim Maung Bandung tak mampu menambah gol dan laga berakhir dengan skor 2-0. 

Setelah pertandingan, pelatih Persib Bandung menyebut masih ada banyak kekurangan yang harus dievaluasi dari tim untuk pertandingan berikutnya. 

Bojan Hodak tak menampik timnya bermain bagus, namun masih ada banyak waktu untuk menutupi kekurangan yang ada. 

"Ini pertandingan yang bagus, apalagi kita bisa meraih kemenangan. Tapi, (penampilan) kita masih banyak yang harus diperbaiki dan dievaluasi. Tidak apa-apa, kita masih punya waktu," kata Bojan Hodak setelah pertandingan. 

Seperti yang pernah dikatakan Bojan Hodak, Piala Presiden 2024 ini menjadi persiapan bagi Persib untuk tampil di Liga 1 dan ACL 2. 

Pelatih asal Kroasia ini menyebut bagus bisa meraih kemenangan, namun ini belum cukup karena Persib bisa terus berkembang menjadi lebih baik. 

"Turnamen ini jadi ajang uji coba menjelang Liga 1 dan ACL 2. Kalau pun kita bisa menang, itu bagus. Sebab, ini artinya tim bisa berkembang," katanya.

Dengan kemenangan 2-0 lawan PSM, tim Persib Bandung sementara ini menempati urutan teratas Grup A Piala Presiden 2024 dengan koleksi 3 poin. 

Berita Terkait

News Update