JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penantian keluarga penerima manfaat (KPM), akhirnya menemukan titik terang. Pasalnya status terbaru penyaluran saldo dana bansos BPNT alokasi Juli - Agustus 2024 telah berubah.
Keterangan perubahan status tersebut diketahui dalam sistem informasi kesejahteraan sosial (SIKS NG) yang menampilkan bahwa Kementerian Sosial (Kemensos) tengah melakukan verifikasi rekening.
Status terbaru itu berlaku untuk KPM pemegang kartu keluarga sejahtera (KKS). Nantinya, penerima manfaat akan mendapat saldo dana gratis sebesar Rp400.000 dari pemerintah.
Adapun keterangan terbaru dalam SIKS NG ini cukup membuat gembira, sebab KPM tinggal menunggu tahapan-tahapan selanjutnya sebelum memasuki tanggal pencairan.
Tahapan Penyaluran Bansos BPNT
Dikutip dari kanal YouTube Diary Bansos, disebutkan bahwa ada sejumlah tahapan yang harus dipenuhi oleh Kemensos sebelum membagikan saldo dana kepada KPM.
Tahapan-tahapan nantinya akan terupdate dalam SIKS NG, sebagai acuan pendambing bantuan sosial dan pihak penyalur yakni Bank Himbara dan Pos Indonesia.
Berikut ini tahapan yang harus dipenuhi sebelum saldo dana bantuan diberikan pada penerima manfaat, antara lain:
- Proses verifikasi penerima manfaat
- Proses verifikasi rekening
- Terbitnya surat perintah membayar (SPM)
- Adanya surat perintah pencairan dana (SP2D)
- Keterangan standing instruction (SI), dan terakhir
- Topup
Tahapan terakhir tersebut menginformasikan bahwa saldo dana Rp400.000 telah bisa diambil oleh KPM di rekening KKS.
Saat ini, bila melihat keterangan dalam SIKS NG, Kemensos tengah memverifikasi rekening penerima manfaat.
Jika tidak ada masalah, KPM tinggal menunggu adanya penerbitan SPM dan SP2D sampai akhirnya saldo dana bantuan sebesar Rp400.000 dari pemerintah itu bisa diklaim oleh penerima manfaat.
Perkiraannya, penyaluran dana bantuan BPNT ini akan diberikan pada akhir Juli atau awal Agustus 2024.