JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat, bansos dana BPNT Rp400.000 Juli-Agustus 2024 segera ditransfer ke rekening bank HIMBARA seperti BNI dan BRI, cek proses pencairannya terkini.
Bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sudah menunjukkan tanda-tanda akan cair pada alokasi 2 bulan ini karena telah memasuki proses verikasi cek rekening untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
“Bantuan BPNT lewat KKS periode salur Juli-Agustus 2024 di hari ini sudah masuk ke proses verifikasi cek rekening dan ini dilihat di akun SIKS-NG supervisor yang ada di dinas sosial kabupaten/kota,” kata pemilik akun YouTube Diary Bansos pada Kamis, 18 Juli 2024.
Proses tersebut untuk memeriksa terkait bermasalah atau tidaknya rekening para KPM. Setelah itu akan terdapat beberapa proses lagi hingga ke tahap terakhir yaitu pencairan.
Tahap selanjutnya yaitu penerbitan Surat Perintah Pembayaran (SPP), Surat Perintah Membayar (SPM), Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D), Standing Instruction (SI) atau basos sudah siap dicairkan oleh pihak bank penyalur.
Pencairan bansos BPNT Juli-Agustus 2024 ini untuk penyaluran ke bank HIMBARA lewat KKS. Sedangkan penyaluran PT Pos Indonesia belum terlihat tahap pencairannya di SIKS-NG.
Syarat Penerima Bansos BPNT 2024
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Memiliki KTP dan KK yang sah
3. Tercatat sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) oleh Kemensos
4. Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)
5. Bukan bagian dari Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, dan POLRI