Mau Klaim Saldo DANA Gratis Rp700.000 tapi Gagal Sambungkan E-Wallet ke Kartu Prakerja? Simak Faktornya di Sini!

Rabu 17 Jul 2024, 15:40 WIB
Berikut faktor gagal sambungkan e-wallet ke Kartu Prakerja untuk dapatkan saldo DANA gratis.. (Canva ; Pokosta edited by/ Iko Sara Hosa)

Berikut faktor gagal sambungkan e-wallet ke Kartu Prakerja untuk dapatkan saldo DANA gratis.. (Canva ; Pokosta edited by/ Iko Sara Hosa)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Informasi terkait faktor yang menyebabkan peserta tidak dapat menyambungkan e-wallet ke Kartu Prakerja untuk klaim saldo DANA gratis Rp700.000.

Seperti yang diketahui bahwa Kartu Prakerja gelombang 70 telah mengumumkan hasil seleksi peserta yang lolos pada Rabu, 10 Juli 2024.

Sehingga para peserta yang dinyatakan lolos seleksi dapat segera membeli pelatihan pertamanya.

Terdapat batas waktu maksimal untuk membeli pelatihan pertama yakni pada Rabu, 24 Juli 2024 pukul 23.59 WIB.

Namun, jika telah melewati batas maksimal pembelian maka saldo beasiswa sebesar Rp3.500.000 akan segera dikembalikan ke kas negara serta status kepesertaan akan dicabut.

Jika Anda sudah mengikuti serangkai pelatihan dan mengisi survei evaluasi, peserta akan mendapatkan saldo DANA gratis sebesar Rp700.000.

Insentif itu tentunya dapat dicairkan ke uang tunai melalui rekening bank atau e-wallet yang telah terhubung ke akun Prakerja.

Namun, terkadang terdapat kendala yang dialami peserta yakni tidak dapat atau gagal menyambungkan rekening bank atau e-wallet ke Kartu Prakerja.

Ternyata ada beberapa faktor yang menyebabkan rekening bank atau e-wallet gagal
tersambung, sebagai berikut:

1. Bukan NIK Pribadi

Saat menyambungkan rekening atau dompet digital dan gagal terhubung itu bisa disebabkan karena peserta menggunakan NIK yang bukan milik pribadi.

Berita Terkait
News Update