Tidur siang dalam waktu singkat membuat kamu mengurangi rasa lelah dan akan terlelap nyenyak di malam hari.
2. Meningkatkan kinerja
Penelitian menemukan bahwa tidur siang selama 10 sampai 30 menit dinilai dapat meningkatkan kinerja dan membuat kamu lebih produktif setelahnya.
Tak hanya itu saja, tidur siang juga terbukti meningkatkan kewaspadaan, waktu reaksi, dan kecepatan psikomotor.
3. Baik untuk darah rendah
Hasil penelitian yang dipresentasikan pada Sesi Ilmiah Tahunan American of Cardiology 2019 menunjukkan kalau tidur di tengah hari tampaknya sama efektif dalam menurunkan darah.
Hal tersebut sama halnya dengan perubahan gaya hidup lainnya yakni mengurangi konsumsi garam dan alkohol.
Tidur siang menurunkan tekanan darah sebesar 5mm Hg yang berarti sebanding dengan minum obat darah rendah berdosis rendah.
Itu dia tiga manfaat dari tidur siang yang dapat diketahui.