Prakerja Gelombang 71 Dibuka? Simak Prediksi Jadwal Pembukaan Seleksi dan Cara Daftarnya

Selasa 16 Jul 2024, 20:53 WIB
Ilustrasi pendaftaran Prakerja Gelombang 71. (Foto: Prakerja.go.id)

Ilustrasi pendaftaran Prakerja Gelombang 71. (Foto: Prakerja.go.id)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Di bulan Juli ini, manajemen pelaksana program (PMO) Prakerja baru saja mengumumkan peserta yang lolos untuk gelombang 70.

Namun hingga saat ini, masih banyak calon peserta yang mencari informasi dan menunggu pembukaan Prakerja Gelombang 71.

Apabila sudah kembali dibuka, calon peserta bisa mengecek di halaman web prakerja.go.id atau media sosial resmi Prakerja.

Hingga saat ini, belum ada kabar terbaru terkait pembukaan seleksi Prakerja Gelombang 71. Tetapi biasanya pembukaan seleksi baru dilakukan setiap dua minggu sekali dan dilaksanakan pada setiap hari Jumat.

Mengacu pada pembukaan gelombang sebelumnya, kemungkinan pembukaan seleksi gelombang baru dibuka pada Jumat, 26 Juli 2024 mendatang.

Prediksi tersebut didasari oleh batas akhir untuk membeli pelatihan pertama bagi peserta yang lolos gelombang 70 sampai pada 24 Juli 2024.

Sambil menunggu pembukaan selanjutnya, calon peserta bisa secara berkala mengecek media sosial resmi Prakerja dan mencari tahu terlebih dahulu pelatihan apa yang ingin diikuti, apabila lolos di gelombang selanjutnya.

Cara Mudah Daftar Prakerja Gelombang 71

Peserta yang dinyatakan lolos akan mendapat saldo dana gratis dari pemerintah sebesar Rp3.500.000 untuk membeli pelatihan dan Rp700.000 yang diberikan sebagai insentif saldo dana Prakerja.

Insentif tersebut bisa ditarik ke rekening bank atau dompet elektronik milik peserta seperti DANA, OVO dan lain sebagainya.

Namun perlu diingat untuk mencairkan insentif Prakerja, peserta harus menyelesaikan pelatihan terlebih dahulu dan mendapat sertifikat.

Berikut ini cara mudah untuk mendaftar Kartu Prakerja, antara lain:

  • Masuk ke halaman prakerja.go.id
  • Daftar menggunakan email aktif
  • Verifikasi email dan login ke dashboard Prakerja
  • Isi data lengkap seperti NIK e-KTP, KK, tanggal lahir dan lain sebagainya
  • Verifikasi kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP)
  • Isi tek kemampuan dasar
  • Isi form alasan mengikuti Prakerja dan form minat serta keterampilan
  • Verifikasi wajah, nomor HP serta sambungkan dompet elektronik dengan akun Prakerja
  • Setelah itu, peserta bisa menuju menu ‘Gabung Gelombang’ untuk mendaftar

Berita Terkait

News Update