JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pada bulan Muharram, umat Muslim di seluruh dunia melaksanakan puasa Asyura, yang jatuh pada tanggal 10 Muharram dalam kalender Hijriah.
Pada tahun 2024 ini, puasa Asyura akan dilaksanakan hari ini pada tanggal Selasa 16 Juli 2024.
Puasa Asyura dikenal memiliki banyak keutamaan dan menjadi momen penting bagi umat Islam untuk meraih keberkahan dan pengampunan dosa.
Keutamaan Puasa Asyura
Puasa Asyura memiliki sejumlah keutamaan yang sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. Berikut adalah beberapa di antaranya:
- Pengampunan Dosa Setahun yang Lalu
Salah satu keutamaan terbesar dari puasa Asyura adalah pengampunan dosa setahun yang lalu.
Dalam hadits riwayat Muslim, Rasulullah SAW bersabda: "Puasa Asyura, aku berharap kepada Allah agar dapat menghapus dosa-dosa setahun yang lalu." (HR. Muslim).
- Mengikuti Sunnah Nabi Muhammad SAW
Melaksanakan puasa Asyura merupakan salah satu bentuk mengikuti sunnah Rasulullah SAW.
Nabi Muhammad SAW selalu berpuasa pada hari Asyura dan menganjurkan umatnya untuk melakukannya.
Menghidupkan sunnah ini menjadi bukti kecintaan dan ketaatan seorang Muslim kepada Nabi.
- Meneladani Kisah Nabi Musa AS
Puasa Asyura juga memiliki makna sejarah yang mendalam. Hari Asyura adalah hari ketika Allah SWT menyelamatkan Nabi Musa AS dan Bani Israil dari kejaran Fir'aun.
Nabi Muhammad SAW memerintahkan umatnya untuk berpuasa pada hari ini sebagai bentuk syukur kepada Allah atas keselamatan Nabi Musa AS.