JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabar mengejutkan datang dari aktor Korea Selatan, Nam Yoon Su. Diketahui ia telah mendonorkan ginjalnya kepada ayahnya.
Diberitakan pada tanggal 16 Juli, SPOTV News melaporkan bahwa Nam Yoon Su menjalani operasi transplantasi ginjal untuk ayahnya pada tanggal 19 Juni.
Menurut laporan tersebut, Nam Yoon Su telah menghentikan semua aktivitasnya sejak awal tahun untuk mendedikasikan dirinya guna mempersiapkan operasi tersebut.
Lama tak nampak di media, ternyata Nam Yoon Su tengah menjalani hal mulia untuk sang ayah.
Pada hari yang sama, agensi Nam Yoon Su, Agency Garten, mengonfirmasi kabar tersebut.
Agensi pun menjelaskan bagaimana keadaan dari Nam Yoon Su serta sang ayah yang kini telah pulih pasca melakukan operasi transpalasi ginjal.
"Nam Yoon Su telah mendonorkan ginjalnya kepada ayahnya pada tanggal 19 Juni. Baik Nam Yoon Su maupun ayahnya kini telah pulih dan telah keluar dari rumah sakit," jelas Agensi Garten, seperti dikutip laman Soompi pada Selasa, 16 Juli 2024.
Tak hanya itu saja, terungkap fakta bahwa Nam Yoon Su memilih untuk mendonorkan ginjalnya secara sukarela.
Sejalan dengan hal tersebut, ia mengambil jeda dari kariernya untuk fokus pada operasi dan pemulihan ayahnya.
Sekarang setelah pulih, ia berencana untuk segera kembali berakting dengan proyek-proyek mendatang.
Nam Yoon Su akan membintangi drama “Love in the Big City” (judul sementara), yang akan tayang perdana pada paruh kedua tahun ini.