Saingan Honda Vario 125, Intip Spesifikasi Motor Matic Suzuki Burgman Street 125 EX, Cek Harga Penjualan Juli 2024

Senin 15 Jul 2024, 17:20 WIB
Tampilan motor matic Suzuki yang menjadi saingan Honda Vario 125. (suzuki.co.id)

Tampilan motor matic Suzuki yang menjadi saingan Honda Vario 125. (suzuki.co.id)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Motor matic Suzuki Burgman Street 125 EX menjadi satu di antara kendaraan roda dua yang banyak diminati.

Roda dua ini disebut-sebut hadir sebagai pesaing dari Honda Vario 125 yang bermesin 124,8 cc PGM-FI.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai spesifikasi dan kelengkapan yang dimiliki Suzuki Burgman Street 125 EX, Anda dapat menyimak artikel ini hingga akhir.

Selain itu, harga yang ditawarkan pabrikan untuk kendaraan ini juga bisa menjadi bahan pertimbangan Anda untuk meminangnya.

Spesifikasi Suzuki Burgman Street 125 EX

Suzuki Burgman Street 125 EX memiliki desain yang gagah layaknya motor besar Yamaha NMax.

Motor ini hadir dengan gaya yang elegan, sehingga menjadi pusat perhatian di jalan saat dikendaai.

Bobotnya mencapai 11 Kg serta punya jarak roda 1290 mm, ground clearance 160 mm, dan tinggi jok 780 mm.

Untuk urusan fitur sudah tak diragukan lagi, karena Burgman Street 125 EX telah dibekali beberapa elemen canggih.

Terdapat lampu LED yang dipasang di depan dan belakang, panel instrumen full digital, The Silent Starter System, dan masih banyak lainnya.

Soal performa mesin, Suzuki Burgman Street 125 EX mampu menghasilkan tenaga kuda puncak 6,3 kW pada 6.500 rpm dan torsi maksimum 10,0 Nm pada 5.500 rpm.

Mesin yang digunakan tersebut berpendingin udara SOHc, satu silinder, dan memiliki sistem Fuel Injection.

Berita Terkait
News Update