JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) turut bersedih atas penembakan kepada Donald Trump saat melakukan kampanye di Pennsylvania, Amerika Serikat.
Melalui cuitan akun Xnya, Jokowi merasa terkejut atas penembakan mantan presiden Amerika Serikat yang saat ini sedang mencalonkan diri kembali untuk menjadi Presiden AS.
"I am deeply shocked and saddened with the shooting against formet president Donald Trump today (Saya sangat terkejut dan sedih dengan penembakan terhadap mantan presiden Donald Trump hari ini)," ungkap Jokowi melalui cuitan X.
Dengan adanya kejadian seperti ini, membuat keamanan di Amerika Serikat tidak baik-baik saja.
Jokowi juga menilai, bentuk kekerasan tidak memiliki tempat di seluruh dunia baik itu di Indonesia.
"All forms of violence have no place in democracy around the world (Segala bentuk kekerasan tidak mendapat tempat dalam demokrasi di seluruh dunia)," ungkap Jokowi.
Akibat insiden tersebut, satu peserta kampanye dilaporkan tewas dan dua peserta lainnya terluka. Sementara pelaku berinisial TMC (20) tewas ditembak di tempat kejadian perkara (TKP) oleh agen Secret Service AS.
Donald Trump yang terkena dampaknya mengalami luka dibagian telinga kanan pada Minggu waktu setempat.
Jokowi juga turut berdoa agar Donald Trump kembali pulih dari luka yang dialami akibat tembakan saat melakukan kampanye.
"My thoughts and prayers for his speedy and full recovery and for all those affected by the attack (Pikiran dan doa saya panjatkan untuk kesembuhannya agar lebih cepat dan pemulihan penuh serta untuk semua pihak yang terkena dampak serangan tersebut)," beber Jokowi.