BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Ketua DPC PPP Kota Bekasi, Gus Sholihin dapat lampu hijau mendampingi calon dari PKS untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah Kota Bekasi 2024.
Sinyal kemungkinan duet tersebut dilontarkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu, saat kedua partai bertemu di sebuah kegiatan Milad Yayasan di Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu, 14 Juli 2024.
"Insyaallah kita dalam suasana kebahagiaan milad ke 40 tahun ini, kita mendoakan pasangan pak Heri Koswara dengan Gus Sholihin ditakdirkan Allah jadi pemimpin di Bekasi, Wali dan wakil Wali Kota Bekasi," ucap Ahmad Syaikhu dalam ucapannya dalam sebuah video yang beredar aplikasi grup WhatsApp.
Terpisah, Ketua DPC PPP Kota Bekasi, Gus Sholihin mengaku sumringah mendengar pernyataan tersebut.
"Ya alhamdulillah saya mengucapkan terima kasih atas amanah dari Presiden PKS beliau sebagai Presiden tentunya beliau punya penilaian sendiri, tentang apa yang disampaikan oleh beliau tadi," ucap Gus Shol saat dikonfirmasi wartawan, Minggu, 14 Juli 2024.
Ia mengamini apabila diamanati mendampingi Heri Koswara selaku ketua DPC PKS Kota Bekasi maju dalam Pilwakot Bekasi.
Begitupun, pertemuan di sebuah kegiatan Yayasan tersebut menilai membangun chemistry.
"Tentang apa yang disampaikan oleh beliau tadi. Ini sebuah amanah yang kita jalankan. Iya hadir juga diundang oleh Herkos selaku pembina di Yayasan tersebut," jelasnya.
Saat ini dirinya bersiap untuk menyambung komunikasi politik ke PKS dalam memenangkan Pilkada 2024.
"Bersyukur kita, ini kan beliau Presiden PKS yanh bicara, tentunya saya mengucapkan terima kasih dan bersyukur kami dipercaya sama beliau untuk bisa membangun Kota Bekasi," pungkasnya. (Ihsan Fahmi)