Maknanya Bikin Baper, Begini Lirik Lagu Small Girl - Lee Youngji feat D.O EXO yang Trending

Sabtu 13 Jul 2024, 22:50 WIB
Lirik lagu Small Girl yang dinyanyikan oleh Lee Youngji feat D.O EXO Trending (instagram/youngji_02)

Lirik lagu Small Girl yang dinyanyikan oleh Lee Youngji feat D.O EXO Trending (instagram/youngji_02)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Solois wanita asal Korea Selatan yakni Lee Youngji menggandeng D.O Kyungsoo alias D.O EXO dalam lagu Small Girl. Simak lirik dan maknanya di bawah ini.

Lagu terbaru Youngji yang dibawakan bersama D.O EXO ini resmi dirilis pada Jumat, 21 Juni 2024 lalu.

Kendati demikian, lagu Small Girl tersebut masih bertahan menduduki trending Youtube hingga hari ini, Sabtu, 13 Juli 2024.

Penggemar dibuat heboh ketika melihat chemistry yang apik antara Youngji dan D.O EXO dalam lagu itu, terlebih akting mereka di musik video.

Lagu Small Girl diketahui memiliki makna yang mendalam tentang gambaran seorang wanita yang tidak percaya diri akan penampilannya.

Ia terus berpikir tentang fantasinya menjadi sosok gadis kecil yang banyak disukai oleh orang-orang.

Tak sampai di situ, lagu ini pun menyimpan makna bagaimana seseorang mencintai pasangannya apa adanya tanpa memandang fisik.

Sang lelaki seakan mengatakan bahwa ia mencintai kekasihnya bahkan dengan kekurangan yang disebutkan. 

Perpaduan suara antara Youngji dan D.O EXO sukses membuat penggemar terhanyut dalam lagu Small Girl. 

Lantas, bagaimana lirik selengkapnya dari lagu bergenre R&B ini? Simak di bawah.

LIRIK LAGU SMALL GIRL

If I got a two small cheeks
And a bright pink lips
Baby, would you've wanted to kiss me?
Maybe a thin ass waist
With brown long hair
Baby, would you've wanted to hold me?
No, you never
No, I'm never gonna get 'em all
Yeah, that's what makes me feel lonely
Oh, it's never
It can never ever happen to me
'Cause I'm that girl, tall girl-y

Berita Terkait
News Update