JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.
Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.
Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 13 Juli 2024 untuk mengetahui kemungkinan cerita di episode mendatang.
Adapun, spoiler sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 13 Juli 2024 kemungkinan akan menyoroti Pasha dan Reno yang nampak bermusuhan karena ulah David.
Dalam episode terbaru terlihat ketegangan antara David, Pasha, dan Reno yang berada dalam satu ruangan yang sama.
David nampak menggebu-gebu mengatakan kepada Pasha bahwa Pasha harus jujur kepada Reno soal penyebab kematian ibu kandung Reno yang sebenarnya.
Hal itu sengaja David lakukan untuk membuat hubungan Reno dan Pasha memburuk. David pun akhirnya dengan sengaja juga mengatakan bahwa penyebab kematian ibu kandung Reno karena Anjani.
David menyudutkan Pasha dengan mengatakan bahwa Pasha harus jujur kepada Reno kalau sebenarnya yang menyebabkan ibu kandung Reno meninggal bukanlah bi Ita melainkan Anjani.
Reno yang mendengar perkataan David benar-benar merasa terkejut. Ia cukup syok karena ternyata yang menyebabkan ibunya meninggal dunia adalah Anjani.
Reno juga dibuat kecewa karena Pasha justru menyembunyikan hal ini darinya dan tidak mengatakan yang sejujurnya kalau Anjani yang sudah menyebabkan ibunya meninggal.
Karena hal itu lah, nantinya hubungan Reno dan Pasha perlahan-lahan mulai retak dan keduanya jadi bermusuhan.