Adapun rincian lengkap terkait jumlah bantuan insentif saldo dana bansos dari Program Indonesia Pintar yang diberikan oleh pemerintah untuk siswa-siswi penerima manfaat adalah sebagai berikut:
-
Anak SD pada kelas 1-5 menerima Rp450 ribu per tahun.
-
Anak SD pada kelas 1 semester ganjil menerima Rp225 ribu.
-
Anak SD pada kelas 6 semester genap menerima Rp225 ribu.
-
Anak SMP pada kelas 8 menerima Rp750 ribu per tahun.
-
Anak SMP pada kelas 7 semester ganjil menerima Rp375 ribu.
-
Anak SMP pada kelas 9 semester genap menerima Rp375 ribu.
-
Anak SMA, SMK, atau sederajat pada kelas 11 menerima Rp1,8 juta per tahun.
-
Anak SMA, SMK, atau sederajat pada kelas 10 semester ganjil menerima Rp900 ribu.
-
Anak SMA, SMK, atau sederajat pada kelas 12 semester genap menerima Rp900 ribu.
Bantuan sosial ini dapat dicairkan melalui ATM rekening SimPel atau alternatifnya, menggunakan buku rekening dan mengunjungi unit bank Himbara terdekat untuk proses pencairan.
4. MRP Cadangan Beras 10 Kg
Bantuan Mitigasi Rawan Pangan (MRP) akan kembali disalurkan sejak bulan Mei 2024 lalu. Bansos MRP ini mencakup pemberian Cadangan Beras Pemerintah seberat 10 kg, yang telah disalurkan pada tahap kelima.