PENTING, Ini Cara Beli dan Cek Kelas Pelatihan Kartu Prakerja di Skill Academy yang Harus DiKetahui

Jumat 12 Jul 2024, 05:46 WIB
Peserta Kartu Prakerja bisa memilih membeli kelas pelatihan di Skill Academy. (Foto: Skill Academy)

Peserta Kartu Prakerja bisa memilih membeli kelas pelatihan di Skill Academy. (Foto: Skill Academy)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Setelah memastikan diri lolos program Kartu Prakerja gelombang 70, hal lain yang harus diperhatikan adalah cara beli dan cara cek kelas pelatihan.

Peserta Kartu Prakerja nantinya akan mendapatkan dana insentif dengan total Rp4.200.000 dengan rincian sebagai berikut:

  • Dana pelatihan Rp3.500.000 yang harus dibelikan kelas pelatihan,
  • Dana insentif kuota dan transportasi Rp600.000,
  • Dana insentif pengisian survei Rp100.000 untuk dua kali pengisian.

Pembelian kelas dengan metode pembayaran Kartu Prakerja tidak bisa dilakukan langsung di aplikasi atau website Skill Academy.

Namun jika ingin mengikuti kelas Kartu Prakerja di lembaga pelatihan Skill Academy, bisa pilih salah satu Mitra Platform yang tersedia terlebih dulu seperti Tokopedia, Bukalapak, Karier.mu, Pintar, Pijar Mahir.

Jika mitra platorm telah dipilih, kamu baru bisa melakukan pembelian kelas pelatihan. Pastikan dulu kamu telah memiliki akun pada Mitra Platform tersebut, dan saldo Kartu Prakerja juga mencukupi.

Cara Beli Kelas Pelatihan di Skill Academy

Berikut ini adalah cara beli kelas pelatihan di lembaga pelatihan Skill Academy yang bisa kamu lakukan, agar pelatihan berjalan lancar:

  • Buka aplikasi Skill Academy atau masuk ke website skillacademy.com/prakerja,
  • Kemudian cari kelas di Skill Academy program Kartu Prakerja yang diinginkan,
  • Setelah memilih salah satu kelas pelatihan, kamu akan diarahkan ke halaman detail kelas untuk melihat jadwal dan detail kelas,
  • Jika kelas pelatihan sudah sesuai dengan kebutuhan, lanjutkan dengan klik ‘Beli Sekarang’,
  • Pada halaman ‘Metode Pembayaran’, kamu dapat melihat ‘Detail Pembelian’ yang berisi detail kelas pelatihan dan detail sesi webinar,
  • Jika detail kelas sudah sesuai pilih, salah salah satu Mitra Platform bisa digunakan untuk membeli kelas pelatihan,
  • Kemudian kamu akan dialihkan ke halaman ‘Digital Platform’ untuk memilih jadwal pelatihan,
  • Lanjutkan ke tahap pembayaran dengan memasukkan nomor Kartu Prakerja,
  • Tunggu sebentar hingga mendapatkan kode OTP yang dikirimkan melalui nomor HP yang terdaftar di Kartu Prakerja
  • Setelah itu, masukkan kode OTP

Cara pembelian kelas pelatihan selesai, dan kamu dapat cek kode voucher pada halaman ‘Informasi Transaksi’.

Cara Cek Kelas Pelatihan yang Sudah Dibeli

Jika kamu telah melakukan pembelian melalui Mitra Platform, silakan mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk cek kelas pelatihan:

  • Cek kode voucher yang dapat dilihat pada akun masing-masing mitra setelah transaksi pembelian selesai, atau melalui email yang terdaftar di akun mitra,
  • Kemudian buka Aplikasi Skill Academy atau website skillacademy.com,
  • Login di akun yang sudah didaftarkan di Aplikasi Skill Academy atau website skillacademy.com,
  • Pada menu ‘Kelas Saya’, klik tombol ‘Tukarkan Kode Voucher’,
  • Masukkan kode voucher,
  • Klik ‘Gunakan Voucher’, nantinya akan akan muncul notifikasi kode voucher yang telah berhasil digunakan,
  • Kemudian klik ‘Lihat Kelas’ dan mulai mengikuti kelas pelatihan pada menu ‘Kelas Saya’
Berita Terkait
News Update