Panduan Lengkap Cek Penerima Bansos Juli 2024
Bagi kamu yang ingin mengetahui apakah nama mu terdaftar sebagai penerima bansos yang cair Juli 2024, cek tutorialnya di bawah ini.
- Buka browser di perangkat mu
- Akses website resmi https://cekbansos.kemensos.go.id/
- Isi data wilayah penerima manfaat, mulai dari Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa atau Kelurahan.
- Isi nama penerima manfaat
- Masukkan empat huruf kode yang tercantum di sana
- Klik cari data dan tunggu hingga website menampilkan data
Jika halaman tidak menampilkan nama mu, maka kamu tidak tercatat sebagai penerima bansos.
Namun, jika nama mu muncul di halaman, itu artinya kamu terdaftar sebagai penerima bansos 2024.
Daftar Bansos Cair Juli 2024
Di bawah ini terdapat beberapa jenis bansos yang diprediksi bakalan cair Juli 2024.
1. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
2. Bansos Program Keluarga Harapan (PKH)
3. Program Indonesia Pintar (PIP)
4. Bantuan Pangan Beras 10 Kg
Disclaimer: Jadwal penyaluran bansos dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan dan ketentuan yang ditetapkan pemerintah.
Demikian informasi mengenai cara cek penerima bansos cair Juli 2024 lengkap dengan daftar bansos yang diprediksi segera cair.