TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Lapak buah dan rumah makan di Kampung Bugel RT 01 RW 04, Desa Bugel, Kelurahan Kaduagung, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang ludes terbakar pada, Jumat, 12 Juli 2024.
Menurut keterangan salah satu saksi mata, Tini, api dengan cepat merambat ke bangunan semi permanen berbahan dasar bambu tersebut.
"Apinya langsung besar, soalnya itu kan bangunannya dari bambu semua. Jadi mudah terbakar," kata Tini, Jumat, 12 Juli 2024.
Tini mengatakan, kepanikan sempat terjadi ketika api mulai membesar. Pasalnya, terdapat banyak kabel listrik yang melintang di atas bangunan tersebut.
"Tadi sempat panik, takut kabel listriknya juga kebakar. Kan banyak tuh kabel listrik disitu (sekitar bangunan)," ungkapnya.
Sementara itu, Komandan Pos Pemadam Kebakaran Tigaraksa, Solihin mengatakan bahwa pihaknya menerjunkan tiga unit mobil damkar untuk memadamkan api tersebut.
"Untuk saat ini kondisi udah padam hanya masih dilakukan pendinginan," katanya.
Untuk penyebab kebakaran, lanjut Solihin, diduga berasal dari api kompor gas yang ada pada bangunan tersebut.
"Alhamdulillah tidak ada korban. Kerugian juga belum diketahui. Namun, untuk penyebab diduga dari kompor gas di dapur," pungkasnya. (veronica prasetio)