JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Udil player Indonesia Mobile Legends Profesional bela tim Malaysia Homebois lolos ke babak play off.
Tim Homebois akan melawan tim Singapura NIP Flash yang akan bertanding hari ini Kamis 11 Juli 2024.
Udil berhasil lolos di fase grup dan lolos ke babak knock out 8 besar.
Jika lolos di babak 8 besar ini, Homebois akan bertemu dengan tim Filipina AP Bren.
Udil yang menjadi satu-satunya pemain asal Indonesia yang masih bertahan di turnamen Piala Dunia Mobile Legends MSC 2024.
Udil mengaku meski dirinya membela tim Malaysia, namun player asal Bandung ini tetap membawa bendera merah putih di ajang bergengsi tersebut.
Mobile Legends Malaysia beberapa tahun terakhir mengalami peningkatan dari segi improve.
Terbukti See You Soon dan Homebois tim perwakilan Malaysia lolos ke babak play off.
Sebaliknya tim Indonesia mengalami kemunduran, sebab perwakilan Indonesia Onic dan Evos tak berhasil lolos.