Bocoran Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia 11 Juli 2024: Ayu Mulai Jauhi Reno Karena Merasa Cemburu dengan Indira

Kamis 11 Jul 2024, 07:36 WIB
Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia 11 Juli 2024. (Foto: tangkapan layar YouTube/RCTI)

Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia 11 Juli 2024. (Foto: tangkapan layar YouTube/RCTI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.

Sinopsis Cinta Berakhir Bahagia dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.

Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 11 Juli 2024 untuk mengetahui kemungkinan cerita di episode mendatang.

Adapun, spoiler sinopsis Cinta Berakhir Bahagia episode 11 Juli 2024 kemungkinan akan menyoroti Ayu yang mulai menjauhi Reno secara perlahan karena merasa cemburu dengan Indira.

Seperti yang sudah penonton ketahui, Reno sebelumnya sempat menyelamatkan anak Indira yang bernama Rachel ketika tercebur ke kolam renang dan hampir tenggelam.

Rachel sempat mengira Reno adalah ayah kandungnya yang selama ini ia nantikan kehadirannya. Bahkan Rachel pun sempat memanggil Reno dengan sebutan Papa.

Namun, Indira akhirnya menjelaskan pada Rachel kalau Reno bukanlah ayah kandung Rachel sehingga ia tidak boleh memanggil Reno seperti itu.

Rachel yang mendambakan sosok seorang ayah sangat menginginkan untuk terus berada di dekat Reno. Bahkan, Rachel sempat tidak mau makan jika tidak ada Reno di dekatnya.

Dari sana lah akhirnya Reno nampak semakin dekat dengan Indira dan juga Rachel. Ketiganya terlihat sangat akrab bahkan seperti keluarga kecil bahagia.

Sementara itu, Ayu yang melihat kedekatan ketiganya benar-benar dilanda rasa cemburu. Ayu merasa sakit hari saat melihat Reno yang begitu perhatian dengan Rachel.

Untuk mencegah dirinya merasa semakin cemburu, Ayu nampaknya akan perlahan-lahan mulai menjauhi Reno. Ayu tidak akan lagi menaruh harapan ataupun perasaan pada Reno.

Lantas, seperti apakah kelanjutan cerita di episode mendatang?

Untuk mengetahui jawabannya, kamu bisa menantikan episode terbaru sinetron Cinta Berakhir Bahagia yang tayang setiap hari pukul 21.00 WIB.

Demikian informasi mengenai sinetron Cinta Berakhir Bahagia 11 Juli 2024.

Berita Terkait
News Update