JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selamat bagi yang telah terpilih jadi penerima Kartu Prakerja gelombang 70. Saldo dana Rp3,5 juta dari pemerintah segera cair.
Anda mempunyai waktu hingga 15 hari ke depan untuk membelikan saldo pelatihan tersebut. Setelah itu NIK e-KTP yang digunakan akan segera menerima insentif.
Batas waktunya hingga 24 Juli 2024 pukul 23.59 WIB. Peserta Prakerja dipersilakan untuk segera memilih pelatihan.
Selama waktu tersebut, Anda bisa mencari pelatihan yang ingin diikuti. Pelatihan ini dilakukan secara online.
Tak cuma satu, Anda bisa mengikuti lebih dari satu pelatihan. Asalkan saldo dana pelatihan masih tersedia dan sudah menyelesaikan pelatihan pertama.
Saldo dana gratis dari pemerintah ini harus bisa dimanfaatkan. Jika tidak, maka Anda akan rugi karena masuk daftar hitam sehingga tak bisa lagi mengikuti program Kartu Prakerja.
Pelatihan Pertama Prakerja
Waktu 15 hari diberikan kepada peserta mulai dari hari pengumuman. Bagi Prakerja gelombang 70, pengumuman kelulusan peserta dilakukan pada Rabu, 10 Juli 2024.
Dilansir dari Instagram resmi Prakerja, tanggal 24 Juli jadi hari terakhir untuk membeli pelatihan.
"Jika tidak membeli pelatihan sampai 15 hari, maka akun Prakerja akan dinonaktifkan dan kepesertaan dicabut," tulis akun Prakerja.
Prakerja juga menegaskan jika peserta yang dicoret karena tak beli pelatihan tak bakal bisa kembali mendaftar.
Klaim Insentif Saldo Dana Prakerja
Jika telah lolos, maka akan ada saldo pelatihan sebesar Rp3,5 juta. Saldo itu wajib dibelikan pelatihan maksimal 15 hari setelah dinyatakan menjadi peserta Kartu Prakerja.