DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Lampu tugu selamat datang di Kota Depok yang berada di perbatasan dengan DKI Jakarta, di Jalan Margonda Raya dicuri oleh orang tidak dikenal.
Dinas Perumahan dan Permukiman (Disrumkim) Kota Depok, Jawa Barat berencana memasang kembali lampu penerangan tersebut.
Namun, terlebih dahulu membangun posko penjaga oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK ) kota tersebut. Hal itu dilakukan untuk menjaga keamanan dan memantau lokasi tersebut.
"Lampunya ada yang curi. Sudah kita pasang dicuri lagi," kata Kepala Disrumkim Kota Depok Dadan Rustandi dikonfirmasi, Selasa, 9 Juli 2024.
Namun untuk mengantisipasi kemungkinan dicuri lagi, Dadan mengaku berkoordinasi dengan DLHK untuk membangun posko penjagaan.
Ia menjelaskan lokasi tugu selamat datang itu berada di area taman milik DLHK Depok.
"Lokasi (tugu) selamat datang Depok itu sepi jadi harus ada yang jaga sehingga lampu dan aset tidak dicuri. Karena lampunya mahal," kata Dadan.
Dari pantauan area tugu perbatasan antara Kota Depok dengan Jakarta sepi. Hanya lalu lalang kendaraan bermotor dan roda empat yang melintas. (CK-01)