Presiden PKS Ahmad Syaikhu Sebut Pertemuan dengan PSI Tepis Gejolak Kedua Partai

Senin 08 Jul 2024, 20:40 WIB
PKS terima kunjungan PSI bahas Pilkada. (Poskota/Pandi)

PKS terima kunjungan PSI bahas Pilkada. (Poskota/Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presiden PKS Ahmad Syaikhu menyebut pertemuan partainya dengan PSI menepis adanya gejolak antar kedua partai tersebut.

Hal itu disampaikan Syaikhu usai menerima kunjungan langsung dari Ketum PSI Kaesang Pangarep di Kantor DPP PKS Jalan TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin, 8 Juli 2024.

"Tentu ini menjadi bagian awal untuk menepis seolah-olah antara PKS dan PSI gak pernah ada titik temu dan kerja sama," kata Syaikhu kepada wartawan.

Dalam kesempatan tersebut, Syaikhu membeberkan jika akan bekerja sama dengan PSI, misalnya saja di bidang olahraga, kepemudaan, lingkungan hidup, hingga perempuan.

"Sehingga ini akan jadi satu konkrit hasil pertemuan ini dan mudah-mudahan ini juga akan disampaikan kontribusi bagi bangsa dan negara kita," ucapnya.

Pertemuan kedua partai itu juga membicarakan terkait Pilkada. Syaikhu menerangkan jika PKS dan PSI akan berkoalisi di Pilkada Banten.

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Berita Terkait

News Update