JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - dr. Zaidul Akbar, seorang ahli kesehatan membahas khasiat ajaib dari bahan alami kunyit, sereh, dan jeruk nipis.
Dalam pemaparannya yang disampaikan melalui channel YouTubenya, dr. Zaidul Akbar membeberkan bahwa, ketiga bahan tersebut memiliki khasiat luar biasa untuk meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.
Menurut dr. Zaidul Akbar, ketika kunyit, sereh, dan jeruk nipis digabungkan, maka akan dapat menjadi minuman yang tidak hanya menyegarkan tetapi juga menyehatkan.
"Minuman ini bisa membantu memperbaiki siklus menstruasi, mengatasi masalah kista, dan bahkan membantu program kehamilan," ungkap dia dikutip oleh Poskota pada Senin, 8 Juli 2024.
Selain itu, kata dia, bagi yang sudah tidak bisa hamil, khasiat bahan alami itu tetap bermanfaat untuk memperbaiki fungsi reproduksi secara keseluruhan.
Resep Minuman Sehat dari Kunyit, Sereh, dan Jeruk Nipis
Jika Anda ingin mencoba membuat minuman sehat dari kunyit, sereh, dan jeruk nipis, caranya sangat mudah. Dr. Zaidul Akbar memberikan resep sederhana sebagai berikut:
- Ambil beberapa ruas kunyit, cuci bersih, dan potong-potong.
- Kemudian, ambil satu atau dua batang sereh, cuci bersih, dan potong-potong.
- Peras satu atau dua jeruk nipis.
- Rebus kunyit dan sereh dalam air hingga mendidih.
- Setelah mendidih, matikan api dan tambahkan perasan jeruk nipis.
- Minuman siap disajikan. Anda juga bisa menambahkan sedikit madu untuk menambah rasa manis.
Manfaat Menggunakan Bahan Alami
Selain kunyit, sereh, dan jeruk nipis, dr. Zaidul Akbar menyebut, ada banyak bahan alami lain yang bisa dimanfaatkan. Misalnya, jahe bisa digunakan sebagai obat maag dan gangguan tidur.
Kemudian, probiotik dalam makanan fermentasi seperti tempe juga memiliki manfaat kesehatan yang besar.
Probiotik sendiri adalah bakteri baik yang bermanfaat untuk kesehatan pencernaan. Jadi, meskipun terlihat mentah, sebenarnya tempe yang dibuat dari kedelai dan direbus kaya akan probiotik.
Dalam hal ini, dr. Zaidul Akbar menekankan bahwa, cukup dengan mengikuti feeling saat memasak, Anda bisa menciptakan minuman dan makanan sehat yang lezat.
Ia mengungkapkan, untuk jangan takut bereksperimen dengan berbagai bahan alami dan menemukan kombinasi yang sesuai selera dan kebutuhan kesehatan Anda.