JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Apa kabar pencairan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Mitigasi Risiko Pangan (MRP) Rp600 ribu? Akankah cair pada Juli 2024? Cek jadwalnya di sini.
BLT MRP adalah bantuan pengganti dari BLT El Nino yang diberikan oleh pemerintah kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdampak dari kenaikan harga bahan pangan pokok.
Dilanjutkannya bantuan ini dikarenakan sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan pokok mereka sehingga resmi dilanjutkan oleh Presiden Joko Widodo.
Sebanyak 18.8 juta KPM masih menunggu pencairan bansos yang seharusnya cair untuk 3 bulan sekaligus, yaitu paling lambat Juni 2024
Namun hingga saat ini, belum ada hilal terkait bantuan tersebut. Padahal sebelumnya dikatakan anggarannya sudah ada oleh Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto.
Jadi, kapankah BLT MRP sebanyak Rp600 ribu akan cair? Apakah dananya juga tetap sama? Berikut simak dengan baik di sini.
Jadwal Pencairan BLT Mitigasi Risiko Pangan 2024
Status terbaru dari BLT Mitigasi Risiko Pangan belum jelas. Sampai saat ini, belum ada pengumuman resmi dari pemerintah terkait pencairan bantuan tambahan itu.
Oleh karena itu, penerima manfaat bansos ini harus lebih banyak bersabar lagi untuk menunggu kepastian resmi dari pemerintah.
Tiap bulannya mendapatkan bantuan sebesar Rp200.000 lewat PT Pos Indonesia. Pada pencairan Mei-juni 2024 mendapatkan Rp600.000. Belum ada pemberitahuan kalau Juli akan mendapatkan tambahan dana.
Awalnya rencana penyaluran bansos ini diumumkan sebagai respon dari perkembangan dinamika global dan harga pangan pada awal tahun ini.
Saat itu, pemerintah menilai jika dampak dari berbagai sentimen tersebut kepada masyarakat tinggi, jadi diumumkan rencana pemberian BLT.