JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berikut adalah daftar harga lengkap Toyota Rush terbaru di DKI Jakarta pada tahun 2024. Meskipun sudah 7 tahun dipasarkan di Indonesia, Toyota Rush generasi kedua ini masih banyak diminati oleh konsumen di Tanah Air.
Buktinya, meskipun penjualan mobil mengalami penurunan tahun ini, pada April 2024, Toyota Rush tetap menjadi model terlaris Toyota dengan angka wholesales (pengiriman dari pabrik ke dealer) mencapai 3.000 unit.
Penjualan Toyota Rush ini mengungguli Toyota Kijang Innova Zenix (2.800 unit) dan Toyota Avanza (2.600 unit). Karena itu, PT Toyota-Astra Motor (TAM) masih sangat memperhatikan SUV yang mampu menampung tujuh penumpang ini.
Salah satu bentuk perhatian PT TAM adalah melakukan penyegaran ringan pada April 2024 untuk Toyota Rush GR Sport, varian terlaris mereka.
Karena hanya perubahan kecil, maka ubahan yang dilakukan PT TAM pada Toyota Rush GR Sport 2024 ini sangat minimal. Perubahan yang paling terlihat pada bagian eksterior adalah desain grille baru dengan warna hitam mengilap atau black glossy.
Bagian lain seperti mesin (bensin 4-silinder 1.500 cc), transmisi (manual 5-speed atau otomatis 4-speed), dan suspensi masih sama persis dengan model sebelumnya. Jika Anda tertarik untuk membelinya, berikut adalah daftar harga Toyota Rush bulan Juni 2024 di DKI Jakarta.
Harga Terbaru Toyota Rush per Tahun 2024
- Toyota Rush 1.5 G M/T Rp 282.700.000
- Toyota Rush 1.5 G A/T Rp 293.500.000
- Toyota Rush 1.5 S M/T GR Sport Rp 295.400.000
- Toyota Rush 1.5 S A/T GR Sport Rp 306.100.000
- Toyota Rush 1.5 G M/T Rp 284.400.000
- Toyota Rush 1.5 G A/T Rp 295.200.000
- Toyota Rush 1.5 S M/T GR Sport Rp 299.750.000
- Toyota Rush 1.5 S A/T GR Sport Rp 310.450.000