Cara Daftar Prakerja Gelombang 70
- Buka laman resmi Prakerja atau klik [di sini](https://dashboard.prakerja.go.id/daftar).
- Buat akun dengan memasukkan alamat email dan password.
- Verifikasi KTP dan KK dengan memasukkan 16 digit NIK, 16 digit KK, dan tanggal lahir.
- Isi data diri Anda dan cek kembali kebenarannya.
- Unggah foto e-KTP.
- Scan wajah (jika mendaftar melalui PC, Anda akan diminta menggunakan HP terlebih dahulu).
- Jawab pertanyaan tentang alasan mengikuti Kartu Prakerja.
- Isi pertanyaan mengenai pelatihan yang diminati dan keterampilan.
- Verifikasi nomor telepon yang masih aktif.
- Isi pernyataan pendaftar sesuai kondisi Anda dan ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD).
- Setelah memiliki akun, Anda bisa mendaftar Gelombang Kartu Prakerja yang sedang dibuka.
- Tunggu pengumuman peserta yang lolos seleksi melalui laman dashboard Kartu Prakerja.
- Pastikan rekening bank/e-wallet Anda sudah tersambung sebelum membeli pelatihan.
- Kerjakan pre-test dan post-test, selesaikan pelatihan, dan dapatkan sertifikat.
- Jawab dua survei evaluasi di dashboard Prakerja dan dapatkan insentif Rp 50.000 untuk setiap survei.
Program Prakerja Gelombang 70 memberikan kesempatan yang sangat menguntungkan bagi masyarakat Indonesia untuk meningkatkan kompetensi kerja dan berwirausaha, dengan bantuan Dana dan pelatihan yang komprehensif.
Manfaatkan peluang berharga ini untuk meningkatkan diri demi meraih masa depan yang lebih baik.
Jangan lewatkan kesempatan untuk mendaftar dan mendapatkan manfaat dari program ini.
Tetap pastikan update dengan informasi terbaru Prakerja dari Poskota.
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI