Bayar BPJS Kesehatan Tanpa Ada Tunggakan? Nikmati Berbagai Manfaat yang Bisa Anda Terima, Simak Cara Mendapatkannya Mulai dari Pelayanan Ringan hingga Konsultasi Gratis

Sabtu 06 Jul 2024, 13:54 WIB
Bayar BPJS Kesehatan Tanpa Ada Tunggakan? Nikamati Berbagai Manfaat yang Bisa Anda Terima, Simak Cara Mendapatkannya Mulai dari Pelayanan Ringan hingga Konsultasi Gratis.  (Edit Foto: Risti Ayu Wulansari)

Bayar BPJS Kesehatan Tanpa Ada Tunggakan? Nikamati Berbagai Manfaat yang Bisa Anda Terima, Simak Cara Mendapatkannya Mulai dari Pelayanan Ringan hingga Konsultasi Gratis. (Edit Foto: Risti Ayu Wulansari)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Nikmati berbagai manfaat BPJS kesehatan yang bisa Anda terima. Simak cara mendapatkannya mulai dari pelayanan ringan hingga konsultasi gratis. 

Setiap peserta BPJS Kesehatan berhak memperoleh manfaat dan pelayanan kesehatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 

Manfaat BPJS Kesehatan yang utama tentu saja dalam pelayanan kesehatan. Tergantung kelasnya, hampir semua manfaat asuransi kesehatan ada di BPJS Kesehatan.

Peserta juga berhak mendapatkan berbagai informasi terkait hak dan kewajibannya, serta menyampaikan keluhan/pengaduan, kritik dan saran secara lisan atau tertulis.

Manfaat BPJS Kesehatan yang paling utama adalah memberi perlindungan atas biaya rawat jalan dan rawat inap ketika mengalami sakit. 

Selain itu, premi atau iuran program asuransi pemerintah ini tergolong murah. 

Yang jelas, untuk mendapatkan manfaat BPJS Kesehatan, seseorang haruslah terdaftar sebagai peserta. 

Setelah terdaftar, peserta dikenai biaya iuran per bulan yang besarnya tergantung kelas mana peserta terdaftar.

Untuk memperoleh haknya, peserta wajib membayar iuran yang besarannya ditetapkan sesuai ketentuan yang berlaku.

Besaran iuran BPJS Kesehatan setiap orang berbeda-beda, bergantung pada besaran gaji dan pekerjaannya, seperti yang dilansir situs web resmi BPJS Kesehatan.

Pembayaran iuran harus dilakukan paling lambat pada tanggal 10 setiap bulan.

Berita Terkait

Ini 5 Cara Simpel Mengatasi Sembelit

Sabtu 06 Jul 2024, 19:47 WIB
undefined

News Update