PKB Lirik Sandiaga Uno Maju di Pilgub Jabar

Rabu 03 Jul 2024, 13:15 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat memberikan keterangan. (Biro Pers Kemenparekraf)

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat memberikan keterangan. (Biro Pers Kemenparekraf)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - PKB melirik Sandiaga Uno untuk maju dalam perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jawa Barat.

Wakil ketua umum (Waketum) PKB, Jazilul Fawaid mengatakan nama Sandiaga Uno muncul berdasarkan usulan dari kader di Jawa Barat.

"Ada aspirasi juga seperti dari sebagian masyarakat Jawa Barat dan juga kader PKB untuk mengajak Pak Sandiaga Uno menjadi Calon Gubernur Jawa Barat," kata Jazilul kepada wartawan, Rabu, 3 Juli 2024.

Sementara dari internal partai, PKB tengah menggodok nama Cucun Ahmad Syamsurijal dan Syaiful Huda untuk Pilkada Jawa Barat.

Jazilul mengungkapkan, alasan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Krearif itu dilirik untuk maju di Pilkada Jawa Barat karena popularitasnya.

"Kedua Jawa Barat itu juga provinsi dinamis anak mudanya, yang kreatif yang lebih membutuhkan orang seperti Pak Sandi yang cukup gesit," ucapnya.

Meski demikian, Jazilul berujar bahwa nama Sandiaga diusulkan hanya baru penjajakan awal. PKB sejauh ini belum intens berkomunikasi dengan PPP.

"Itu penjajakan awal banget. Baru semacam aspirasi yang muncul dari Jabar. Ini perlu dicek apakah Pak Sandiaga mau atau tidak. Konon, katanya mau," tukasnya. (Pandi)

Berita Terkait
News Update