Unik 6 Pekerjaan Ini Mampu Menghasilkan Gaji Fantastis di Dunia, Apa Kamu Berminat ?

Selasa 02 Jul 2024, 11:08 WIB
Enam pekerjaan ini mampu menghasilkan gaji fantastis di dunia. (Pinterest)

Enam pekerjaan ini mampu menghasilkan gaji fantastis di dunia. (Pinterest)

3. Jasa Tamu Pelayat

Hampir sama seperti tamu undangan palsu, tapi tamu palsu yang satu ini hanya diundang untuk acara pemakaman. Pekerjaan aneh di dunia ini ternyata sangat umum digunakan di berbagai negara di Asia, terutama Korea Selatan, Tiongkok, dan bahkan di Indonesia juga ada. Alasan kenapa mereka memakai jasa ini karena kepercayaan tradisi, agama, atau terkait dengan citra keluarga. Jasa pelayat profesional ini bisa mendapat penghasilan mulai dari USD30 (Rp471 ribuan) hingga USD120 (Rp1,8 jutaan) per pemakaman selama 2-3 jam saja.

4. Pencicip Makanan Anjing

Profesi unik selanjutnya adalah pencicip makanan anjing yang memiliki tugas untuk memastikan keamanan makanan dan menyesuaikan rasa dengan selera anjing.Tapi menariknya, salah satu pekerjaan aneh di dunia ini bisa menghasilkan pendapatan hingga USD55.714 per tahun atau sekitar Rp875 jutaan

5. Pencium Bau

Di tahun 2020-an, ada sebuah profesi baru yang cukup menggemparkan dunia, yaitu pencium bau.Profesi ini memiliki tugas untuk mencium napas, kaki, dan ketiak para relawan untuk memastikan keefektifan suatu produk. Sebenarnya pekerjaan unik di dunia ini cukup menjijikan. Tapi setelah tahu kalau pencium bau bisa mendapat gaji USD19.000 (Rp298 jutaan), semua orang pasti langsung rela menahan bau selama beberapa detik saja.

6. Pengantre Profesional

Mengantri merupakan hal yang sangat membosankan dan menghabiskan waktu yang sangat banyak. Kegiatan ini menjadi hal yang sangat bermasalah, terutama untuk mereka yang penuh dengan kegiatan setiap harinya. Tapi sekarang tidak perlu khawatir lagi. Sebab sekarang sudah ada jasa yang akan menggantikan kamu mengantri. Untuk masalah pendapatan, seorang pria di Inggris berhasil menghasilkan USD215 (sekitar Rp3 jutaan) per hari dengan menawarkan jasa antri saja.

News Update